Gelar Konsolidasi di Banten, DPP PKS Tawarkan Program RKI

Dprd ied

 

SERANG – Ketua DPP Partai Keadilan Sejahtera (PKS) Bidang Pembinaan Wilayah (BPW) Banten, DKI Jakarta, dan Jawa Barat (Banjabar) Ahmad Ruhiyat menyatakan PKS merupakan salah satu partai yang peduli dan senantiasa berkontribusi dalam berbagai upaya pengokohan ketahanan keluarga.

Untuk itu, lanjut Ahmad Ruhiyat, PKS menawarkan platform kepada publik dan stakeholders seluruh pemangku kepentingan program dalam membangun bangsa.

dprd tangsel

“Bahwa platform PKS atas rumah tangga adalah menjadikan keluarga yang harmonis dan sejahtera ini merupakan modal dasar membangun bangsa,” katanya saat memberikan sambutan di acara Konsolidasi Perempuan PKS Banten di salah satu gedung pertemuan di Kota Serang, Banten, pada Selasa (11/10/2022).

Menurutnya, sebagai partai peduli keluarga, PKS melalui program Rumah Keluarga Indonesia (RKI) telah melakukan berbagai kegiatan untuk meningkatkan kualitas keluarga Indonesia.

Dalam kesepakatan tersebut, Ahmad Ruhiyat juga berpesan kepada hadirin agar dalam rumah tangga suami-istri harus saling memaklumi dan memaafkan jika terjadi permasalahan.

“Sehingga permasalahan dalam rumah tangga bisa diselesaikan dengan bijaksana,” imbuhnya. (*/Faqih)

Golkat ied