Jajaki Kerja Sama, Dosen Universitas Faletehan Kunjungi Perusahaan dan Perguruan Tinggi di Singapura

Dprd ied

 

SERANG – Ketua Prodi dan sejumlah dosen Manajemen Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Faletehan melakukan kunjungan ke Perusahaan Rasa Corporation dan salah satu perguruan tinggi yaitu Singapore Management University (SMU) pada tanggal 1 sampai 4 September 2022 lalu.

Kunjungan tersebut dimaksudkan untuk menambah wawasan dan pengalaman baru sekaligus menjajaki kerja sama di bidang perusahaan dan pengembangan pembelajaran di perguruan tinggi.

Ketua Program studi (Kaprodi) Manajemen Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Faletehan, Enji Azizi menjelaskan alasan kunjungannya ke Singapura, karena menurutnya Singapura adalah satu-satunya negara maju yang ada di Asia Tenggara dan sangat cocok dikunjungi guna banyak hal.

“Kegiatan ini untuk menambah wawasan dosen manajemen, kita tahu Singapura adalah negara dengan perekonomiannya mengandalkan seluruh sektor baik industri jasa, pariwisata serta elektronik, data ini kami pelajari dari Word Bank yang menyebutkan bahwa 17% penduduk singapura bekerja di sektor industri, sedangkan 12,4 % bekerja dibidang jasa, tentunya Singapura adalah negara yang cocok untuk banyak kita pelajari,” kata Enji Azizi, Kamis (29/9/2022).

dprd tangsel

Dijelaskan Enji Azizi, kunjungan tersebut banyak memperbincangkan hal-hal dalam pembuatan kerja sama ke depan.

“Banyak hal yang diperbincangkan disana, antara lain penjajakan MoU, seminar Internasional dan belajar pengelolaan program studi, hal ini ingin kami sampaikan kepada seluruh mahasiswa terutama mahasiswa baru di Prodi Manajemen, bahwa kedepan tantangan dunia kerja semakin ketat, harus ada kemampuan lebih dan keterampilan yang adaptif agar mampu bersaing,” jelas Enji

Salah seorang dosen tetap yang turut serta dalam kunjungan tersebut, Suhroji menjelaskan, kunjungan ke perusahaan dan perguruan tinggi di Singapura itu membuka lebih jauh arah pikiran ke depan terkhusus untuk mahasiswa yang sedang menempuh pendidikan.

“Setelah kami berkunjung, banyak hal yang kami pelajari, semangat ini akan kami tularkan ke mahasiswa untuk bersama-sama membuka lebar arah pandang terhadap perkembangan dunia saat ini,” kata Suhroji

Suhroji berharap, mahasiswa Manajemen khususnya dapat bersungguh-sungguh untuk mengejar cita-cita.

“Setelah kami tularkan semangat, kami berharap mahasiswa dapat belajar sungguh sungguh, karena diantara mereka tentu ada yang memiliki cita-cita yang tinggi, misal bekerja diperusaahan multinasional, berwirausaha maupun melanjutkan pendidikan lebih tinggi lagi,” pungkasnya. (*/Nas)

Golkat ied