Jelang Pencoblosan, KPU Banten Ingatkan Masyarakat Kota Serang untuk Gunakan Hak Suara

 

SERANG – Komisi Pemilihan Umum (KPU) Provinsi Banten ingatkan masyarakat Kota Serang di Car Free Day melalui Sosialisasi Pilkada 2024.

Kegiatan sosialisasi digelar dengan meriah dan seru-seruan bareng masyarakat, mulai dari senam hingga kuis tentang Kepilkadaan, Minggu, (10/11/2024).

Pada kesempatan tersebut Ketua KPU Provinsi Banten Mohamad Ihsan, dihadapan masyarakat mengajak masyarakat Kota Serang untuk tidak lupa datang ke Tempat Pemungutan Suara (TPS) di hari Rabu 27 November 2024 nanti.

“Warga Kota Serang yang antusias ikut senam di Car Free Day ini jangan lupa dan wajib Rabu tanggal 27 November 2024, untuk gunakan hak suaranya,” ujarnya.

Karena menurutnya, mencoblos Paslon kepala daerah itu sebagai wujud cinta terhadap daerah.

BI Banten

“Seperti selogan KPU Banten yaitu Sayangi Bantenmu Coblos Pilihanmu, karena maju tidaknya daerah ada di hak suara masyarakat,” jelasnya.

Selanjutnya Ihsan menyampaikan Pilkada Banten 2024 diikuti oleh nomor urut 1 pasangan calon gubernur dan wakil gubernur Airin Rachmi Diany-Ade Sumardi dan nomor urut 2 Andra Soni-Dimyati Natakusumah.

Salah satu warga yang mendapatkan grandprize pada kegiatan Sosialisasi Pilkada 2024, Prayitno warga Taman Mutiara Indah Kota Serang, mengaku senang dengan adanya acara sosialisasi dari KPU Banten.

Tak hanya informatif, juga bisa dapat hadiah dan bisa langsung cek DPT di pelayanan yang dibuka KPU.

“Senang, acaranya menarik. Engga cuma informasi soal Pilkada saja. Alhamdulillah kita juga bisa dapat hadiah sebesar ini (Kulkas) dari KPU. Terimakasih KPU Banten,” ungkapnya.

Senada juga diungkapkan Lingga, warga Cipare Kota Serang. Dirinya mengaku sengaja datang dari jam 6 ke lokasi sosialisasi, karena ingin cek DPT dan ikut senam.

“Alhamdulillah saya datang sama istri tadi pagi-pagi. Tujuannya untuk cek DPT di sini. Eh ternyata dapat hadiah juga dari KPU Banten,” singkatnya. ***

KS Anti Korupsi
WP-Backgrounds Lite by InoPlugs Web Design and Juwelier Schönmann 1010 Wien