Kapolda Banten Sebut Angka Kejahatan Selama 2023 Meningkat

BPRS CM tabungan

SERANG – Kapolda Banten Irjen Pol Abdul Karim mengungkapkan angka kejahatan sepanjang tahun 2023 meningkat dari tahun sebelumnya.

Curian dengan pemberatan mendominasi dan tertinggi di tahun 2023, menurutnya paling banyak terjadi di permukiman.

“Kejahatan dengan pencurian dan kekerasan masih menonjol dan mendominasi tertinggi dan paling terbanyak di permukiman,” ucapnya, Jumat, (29/12/2023).

Loading...

Dirinya mengungkapkan perlu adanya patroli di tingkat perumahan di Satuan Kerja yang ada di wilayah Polda Banten.

“Perlu adanya patroli di perumahan-perumahan di permukiman, dan yang mendominasi itu di Satker Polres Tangerang karena memang luas wilayah dan jumlah penduduk cukup banyak, serang kota dan kabupaten serang cukup besar,” pungkasnya.

Diketahui jumlah angka curian dengan pemberatan mencapai 1.397 kasus, naik 453 dari tahun sebelumnya yang hanya 944 kasus. (*/Fachrul)

KPU Pdg Coklit
WP-Backgrounds Lite by InoPlugs Web Design and Juwelier Schönmann 1010 Wien