Tunaikan Ibadah Haji, Ketua MUI Banten KH Hamdi Maani Wafat di Jeddah

BPRS CM tabungan

PANDEGLANG – Kabar duka datang dari Ketua Umum Majelis Ulama Indonesia (MUI) Provinsi Banten KH Hamdi Ma’ani Rusydi. Pasalnya, ulama kharismatik ini dikabarkan wafat di Jeddah, Saudi Arabia, pada Jumat, (7/6//2024).

“Innalillahiwainnailaihi rooji’un. Telah berpulang ke rahmatullah Abah KH. TB. HAMDI MA’ANI RUSYDI Bin KH. TB. MA’ANI RUSYDI pada hari Jumat, 07 Juni 2024 WIB (Waktu Jeddah Saudi Arabia) dalam perjalanan menunaikan Ibadah Haji Tahun 1445 H/2024 M,” kata Komisi Hubungan Luar Negeri dan Kerjasama Internasional MUI Provinsi Banten, H. Akhmad Jajuli dalam pesan yang beredar.

KH Hamdi Maani meninggal saat dalam perjalanan ibadah haji 1445 Hijriah. Sebelumnya, KH Hamdi sendiri mengabarkan, bila dirinya berangkat dari kediamannya, Menes, Pandeglang ke Bandara Soekarno Hatta pada Kamis, (6/6/2024) pukul 07.30 WIB, kemudian pukul 15.55 WIB lepas landas menuju Jeddah-Mekah.

Diketahui, semasa hidupnya almarhum antara lain menjabat sebagai Ketua Umum MUI Provinsi Banten dan Pimpinan Perguruan/Pesantren Mathla’ul Anwar Linahdatil Ulama (Malnu), Menes, Pandeglang, Banten. (*/Faqih)

KPU Pdg Coklit
WP-Backgrounds Lite by InoPlugs Web Design and Juwelier Schönmann 1010 Wien