Loading...
Loading...

Jelang Mudik Lebaran, Terminal Mandala Siapkan Puluhan Armada untuk Pemudik

 

LEBAK– Terminal Mandala bersiap menghadapi lonjakan pemudik dengan menyiapkan 61 unit bus Angkutan Kota Antar Provinsi (AKAP) dari lima perusahaan otobus yang akan melayani enam trayek utama.

Langkah ini diambil untuk memastikan perjalanan masyarakat tetap lancar dan aman menjelang mudik dan libur Lebaran.

Beberapa trayek AKAP yang disediakan meliputi, Rangkasbitung -Bogor, Kalideres- Tanjung Priok, dan Bekasi-Bandung- Garut

Selain itu, untuk memenuhi kebutuhan perjalanan dalam provinsi, Terminal Mandala juga menyediakan 12 unit bus Angkutan Kota Dalam Provinsi (AKDP). Armada ini akan melayani rute strategis seperti, Rangkasbitun-Tangerang- Serang-Merak, Rangkasbitung -Bayah-Wanasalam – Labuan

Tak hanya itu, guna menjangkau masyarakat di pedesaan, sebanyak 25 unit angkutan pedesaan (Angdes) telah disiapkan untuk melayani 28 kecamatan di Kabupaten Lebak.

Kepala Terminal Mandala, Muksin, mengatakan bahwa kesiapan armada ini merupakan bentuk antisipasi terhadap lonjakan penumpang selama musim mudik.

Pihaknya juga telah memastikan bahwa seluruh kendaraan dalam kondisi layak operasi melalui serangkaian uji kelayakan.

“Kami ingin memastikan bahwa perjalanan mudik tahun ini berjalan lancar. Oleh karena itu, semua armada yang beroperasi sudah melewati pengecekan teknis agar aman dan nyaman bagi penumpang,” ujar Muksin kepada Fakta Banten, Minggu (23/3/2025).

Selain memastikan kesiapan armada, Terminal Mandala juga berkoordinasi dengan pihak terkait untuk mengatur jadwal keberangkatan agar tidak terjadi penumpukan penumpang.

Muksin menambahkan bahwa pihaknya akan terus memantau kondisi di lapangan dan siap mengambil langkah cepat jika terjadi kepadatan.

“Kami mengimbau masyarakat agar merencanakan perjalanan dengan baik dan memilih waktu keberangkatan yang tepat untuk menghindari lonjakan penumpang pada puncak arus mudik,” pungkasnya.

Dengan kesiapan ini, diharapkan masyarakat yang hendak pulang kampung dapat menikmati perjalanan yang nyaman dan selamat hingga tujuan. (*/Sahrul).

Loading...
WhatsApp us
WP-Backgrounds Lite by InoPlugs Web Design and Juwelier Schönmann 1010 Wien