Karang Taruna Kecamatan Cijaku Lebak Masa Bakti 2020-2025 Resmi Dilantik

Lazisku

LEBAK – Karang Taruna Kecamatan Cijaku Kabupaten Lebak resmi dilantik dan dikukuhkan, bertempat di Lapangan Sorga Desa Cijaku, Kecamatan Cijaku, Kabupaten Lebak, Sabtu (30/1/2021).

Mengusung tema “Dengan Kesetiakawanan Sosial Kita Gapai Cijaku Hebat dan Martabat” dihadiri puluhan tamu undangan dengan memperhatikan protokol kesehatan yang ketat guna menghindari penyebaran Covid-19.

Ks

“Tema Kesetiakawanan ini sangat berat, karena tuntutannya merubah kearah yang lebih baik,” ujar Yudi Adrianto, Ketua Pelaksana Pelantikan.

dprd pdg

Sementara itu Dede Nurzaman, Ketua Karang Taruna Cijaku berharap kepengurusannya lebih solid dan kompak.

“Saya harap kepengurusan ini berjalan solid, kompak dan lebih baik lagi kedepannya,” ujar Dede Nurzaman.

Di tempat yang sama, usai melantik Sekretaris Karang Taruna Kabupaten Lebak Ari Pramudya meminta pengurus Karang Taruna Kecamatan Cijaku lebih terukur dalam menyusun program kerja.

“Setelah dilantik saya berharap pengurus lebih terukur serta menjaga kekompakan antar pengurus, setelah dilantik jangan diam, esensinya Karang Taruna adalah wadah untuk kegiatan sosial yang bersifat positif,” pungkasnya.

Turut hadir dalam pelantikan Camat Cijaku, Danramil Malingping, serta unsur Muspika Kecamatan Cijaku. (*/Elang)

Kpu
WP-Backgrounds Lite by InoPlugs Web Design and Juwelier Schönmann 1010 Wien