KPU Siap Distribusikan Logistik Pilkada Lebak ke PPK

Lazisku

LEBAK – Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Lebak menyatakan logistik Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Lebak tahun 2018 siap didistribusikan ke tingkat Panitian Pemilihan Kecamatan (PPK), Senin (28/5/2018).

“Saat ini kita sudah mulai melakukan pengepakan logistik untuk kelengkapan Tempat Pemungutan Suara (TPS) di 28 Kecamatan,” kata komisioner KPU Lebak Ace Sumirsa Ali saat ditemui wartawan di Kantor KPU Lebak, Senin (28/5/2018).

Menurut Ace, beberapa logistik sudah ada di gudang KPU, diantaranya bilik dan kotak suara, tinta, segel, plastik. Adapun untuk logistik yang lainnya seperti hologram dan buku panduan KPPS akan segera datang secepatnya.

Ks
dprd pdg

“Bilik dan kotak suara masih menggunakan jenis yang sama yaitu dari aluminium. Untuk surat suara, minggu depan sudah tiba di KPU,” ujarnya.

Ace menambahkan, untuk surat suara yang dicetak sesuai jumlah pemilih di DPT yakni sebanyak 926.342 terdiri dari pemilih laki-laki sebanyak 473.060 pemilih dan perempuan sebanyak 453.282 pemilih. Dan ditambah 2,5 persen untuk surat suara cadangan.

“Kita targetkan akhir bulan ini surat suara sudah ada di KPU, dan awal bulan Juni nanti sudah bisa dilakukan penyortiran dan pelipatan surat suara. Untuk pendistribusianya kita lakukan setelah lebaran,” tandasnya. (*/Sandi)

Kpu
WP-Backgrounds Lite by InoPlugs Web Design and Juwelier Schönmann 1010 Wien