Yuk Intip Peluang Timnas Sepakbola U-23 di 16 Besar Asian Games 2018

Dprd ied

FAKTA BANTEN – Meski Timnas Indonesia U-23 telah memastikan diri lolos ke babak 16 besar Asian Games 2018 dengan status pemuncak Grup A, dan hanya akan menghadapi lawan dari peringkat ke-3 Grup C. Peluang Garuda Muda bisa dikatakan berat, dengan lawan yang akan dihadapi Uni Emirat Arab (UEA).

Diketahui, kemenangan atas Hongkong 3-1 yang dicapai dengan kerja keras membuat Indonesia mengoleksi 9 poin. Unggul 1 poin atas Palastina sebagai runner up Grup A. Indonesia menjadi juara grup dengan meraup 3 kemenangan atas Taiwan, Laos dan Hong Kong. Dan kalah 1-2 atas Palastina.

Sementara itu, lawan Indonesia di babak 16 besar, Uni Emirat Arab (UEA), lolos dengan status salah satu peringkat ke-3 terbaik dari Grup C. Mereka lolos dengan koleksi hanya 3 poin hasil dari satu kali kemenangan atas Timor Leste, 4-1. Dua pertandingan lain mereka kalah dari China dan Suriah.

dprd tangsel

Dengan postur pemain UEA yang lebih besar dan tinggi, ini bisa menjadi kendala bagi tim Garuda Muda, khususnya dalam perebutan bola-bola atas. Selain itu, meski masih satu level di bawah tim raksasa Asia sekelas Jepang, Korsel, Iran dan Arab Saudi. UEA memiliki permainan yang solid yang bisa menyulitkan tuan rumah Indonesia.

Namun dengan kecepatan dan rasa optimisme yang tinggi dari para pemain Indonesia usai mengalahkan Hongkong, masih bisa diandalkan untuk meraih hasil positif. Apalagi pertandingan nanti akan berlangsung di hadapan publik sendiri, yang bisa menjadi ‘pemain ke-12’ bagi Timnas Indonesia.

Akankah, kita Indonesia, mampu mengatasi perlawanan Uni Emirat Arab dan melaju ke babak 8 besar? Kita tunggu jawabannya pada hari Jumat, (24/8/2018) di Stadion Wibawa Mukti, Cikarang.

Tentunya semua rakyat Indonesia optimis, kita bisa melewati hadangan UAE. Dan jika itu benar terjadi, kita akan menghadapi lawan yang lebih berat lagi di babak perempat final yang kemungkinan besar kita akan menghadapi Korea Utara. (*/Ilung)

Golkat ied