Ali Zamroni Gandeng Kemenparekraf RI Beri Pelatihan Kepada Pelaku Wisata di Pandeglang

Sankyu

 

PANDEGLANG – Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Kemenparekraf) Republik Indonesia (RI) bekerjasama dengan anggota Komisi X DPR-RI Ali Zamroni dari Fraksi Partai Gerindra dan Dinas Pariwisata dan Kebudayaan Kabupaten Pandeglang, berkomitmen untuk peningkatan sektor pariwisata dan ekonomi kreatif di Kabupaten Pandeglang.

Hal tersebut mereka aplikasikan, dengan melaksanakan kegiatan Bimtek Pemasaran Pariwisata Pasar Asia Pasifik di PKPRI Kabupaten Pandeglang.

Anggota Komisi X DPR RI dari Fraksi Partai Gerindra Ali Zamroni mengatakan, bahwa Bimtek ini dilaksanakan agar bisa membangkitkan kembali semangat pelaku pariwisata dan ekraf pasca pandemi Covid- 19.

“Saya berharap setelah masa pandemi ini, sektor pariwisata bisa kembali seperti dulu karena kita bisa melihat dari tempat- tempat wisata yang sudah mulai diminati oleh masyarakat. Kalau tidak kita mulai dari sekarang, kita bisa ketinggalan,” katanya kepada wartawan, Selasa (22/11/2022).

Dirinya mengingatkan kepada Dinas Pariwisata Kabupaten Pandeglang, untuk mengembangkan potensi pariwisata di Kabupaten Pandeglang dan tidak hanya mengandalkan Pemerintah Pusat saja.

“Kami meminta kepada Dinas Pariwisata Kabupaten Pandeglang, agar menyiapkan semuanya, tidak bisa hanya mengandalkan dari pusat saja seperti yang dilaksanakan hari ini. Ini kan hanya menggugah saja, tapi Pemkab harus bisa menangkap sinyal itu,” tegas Ali.

Sekda ramadhan

Ali juga berharap, kedepannya bagaimana Dispar Kabupaten Pandeglang bisa berfikir bukan hanya untuk bisnis produksi. Akan tetapi, bisa berfikir bagaimana bisa mengemas bisnis UMKM dan pengembangan promosi pemasaran produk pariwisata .

“Saya juga sering berkomunikasi dengan Bupati, bagaimana Tanjung Lesung yang memiliki Taman Nasional bisa kembali bangkit. Karena saya inginkan Pandeglang itu bisa jadi tujuan destinasi wisata, apalagi jalan tol akan segera selesai. Tapi tergantung bagaimana kita memasarkannya, baik melalui media sosial maupun yang lain. Karena kita sudah masuk ke era digital 4.0 yang memudahkan kita bagaimana memasarkannya,” terangnya.

Ditempat yang sama, Kepala Bagian Umum Deputi Bidang Pemasaran pada Kemenparekraf, Nova Arisna menerangkan bahwa kegiatan tersebut adalah bentuk kolaborasi antara Kemenparekraf dengan Komisi X DPR RI.

“Ini adalah salah satu bentuk dari Kemenparekraf selalu pembuat kebijakan dengan melakukan kolaborasi dengan Komisi X DPR RI, bagaimana kita mengembangkan potensi pariwisata daerah khususnya di Kabupaten Pandeglang,” jelasnya.

“Kita memberikan Bimtek kepada para pelaku wisata dan ekonomi kreatif, supaya bisa mengembangkan paket-paket wisata yang tujuan pastinya untuk mendatangkan wisatawan dan meningkatkan perekonomian masyarakat di Kabupaten Pandeglang,” sambung Nova.

Sementara itu, Kepala Dinas Pariwisata dan Kebudayaan Kabupaten Pandeglang, Neneng Nuraini mengatakan, bahwa bimtek ini sebagai upaya pengembangan wisata serta produk-produk ekonomi kreatif. Sehingga, bisa dipersiapkan menuju pariwisata pasar Asia Pasifik.

“Kami berharap, kegiatan ini dapat meningkatkan wawasan untuk kita bersama agar terus menjaga semangat menggali potensi masing-masing dan juga untuk menunjukan bahwa hambatan tidak menjadi halangan untuk terus berkarya,” singkatnya. (*/Gatot)

Honda