Dinsos Pandeglang Lakukan Verifikasi DTKS

Hut bhayangkara

PANDEGLANG – Dinas Sosial Kabupaten Pandeglang melakukan verifikasi dan validasi Data Terpadu Kesejahteraan Sosial (DTKS) di 329 Desa dan Kelurahan melalui Musyawarah Desa (Musdes). Rabu, (12/8/2020).

“Musdes yang sudah selesai memverifikasi dan validasi DTKS kurang lebih 126 dari 329 desa dan kelurahan. Kita targetkan akhir Agustus bisa selesai karena harus segera dibuat SK Bupati,” kata Nuriyah Kepala Dinas Sosial Kabupaten Pandeglang

Lanjut Nuriyah, yang mendorong DTKS harus segera selesai, adalah Surat Keputusan Bersama (SKB) tiga menteri yaitu Menteri Keuangan, Mendagri dan Menteri Sosial.

Loading...

“Salah satu keputusan SKB itu tahun 2021 semua bansos mengacu kepada DTKS. Apabila tidak segera dilakukan verifikasi dan validasi, akan kena sanksi pengurangan bantuan sosial,”ungkapnya.

Sementara itu, Irna Narulita Bupati Pandeglang menyampaikan dipastikan data tersebut adalah masyarakat yang benar membutuhkan, sesuai dengan validasi hasil Musdes sehingga program sosial lebih tepat sasaran.

“Untuk membantu kemiskinan tidak bisa setahun dua tahun harus kesinambungan sehingga bisa tuntas, saya berharap DTKS ini sesuai dengan masyarakat yang sangat membutuhkan,” ujarnya. (*/Oriel)

Ks rc
WP-Backgrounds Lite by InoPlugs Web Design and Juwelier Schönmann 1010 Wien