Dispar Wajibkan Wisatawan di Pandeglang Download Aplikasi PeduliLindungi

Dprd ied

PANDEGLANG – Agar dapat menikmati objek wisata yang ada di Kabupaten Pandeglang, setiap wisatawan diharapkan dapat menunjukan sertifikat vaksin melalui aplikasi peduli lindungi. Hal ini, terkait adanya penerapan aplikasi peduli lindungi oleh Dinas Pariwisata Kabupaten Pandeglang.

Kepala Dinas Pariwisata, Ramadani, mengatakan demi memberikan kenyamanan dan keamanan kepada pengunjung ditempat wisata, pihaknya telah mengintruksikan kepada setiap pengelola objek wisata. Agar memeriksa sertifikat vaksin setiap pengunjung melalui aplikasi peduli lindungi.

“Himbau mereka minimal bisa menunjukan sertifikat vaksin dosis satu,” ujarnya kepada Fakta Banten, Selasa (28/9/2021).

Lanjut Ramadani mengatakan, hal ini sesuai dengan Instruksi Bupati Nomor 16 tahun 2021. Tentang perpanjangan PPKM, level 4, 3, dan 2.

dprd tangsel

“Alhamdulillah kita masih berada di level dua. Disana dijelaskan, bahwa warga masyarakat yang akan berkunjung ke fasilitas-fasilitas publik, umum, alun-alun, ataupun beberapa sarana, fasilitas lainnya termasuk ke objek- objek wisata. Dihimbau minimal bisa menunjukan sertifikat dosis satu. Tinggal di download, mana kala nanti tinggal ditunjukan kepada petugas,” tuturnya.

Strategi Pemerintah Pusat menanggulangi pandemi saat ini, dengan percepatan vaksinasi massal. Dan capaian vaksinasi massal di Pandeglang telah mencapai 18,6 persen. Hal ini akan mempengaruhi penerapan level PPKM di Pandeglang. Karena capaian vaksinasi massal suatu daerah, telah menjadi salah satu tolak ukur penerapan PPKM.

“Pemerintah pun sudah mulai treking ke setiap daerah, bahwa untuk indikator, leveling, penerapan level PPKM itu, ada tambahan indikator. Yakni, capaian indikator vaksinasi massal,” lanjutnya.

Ia menambahkan, bahwa Dispar akan menyurati pengusaha objek wisata yang berada di daerah Pandeglang. Dan diharapkan dengan memiliki sertifikat CHSE (Cleanliness, Health, Safety, Environment Sustainability), dari Kementrian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif, keselamatan pengunjung lebih terjamin.

“Ternyata itu ada akses, untuk daftar, sudah beberapa yang daftar. Nanti kita akan masukan surat lagi kepada temen-temen melalui PHRI, jadi kita menghimbau agar sama-sama melakukan program pemerintah,” tutupnya. (*/Fani)

Golkat ied