Peta Pilkada Pandeglang Berubah, Gerindra Resmi Usung Irna-Tanto

Dprd ied

PANDEGLANG – Menjelang pendaftaran calon kepala daerah, Partai Gerindra telah memutuskan sikapnya pada perhelatan Pilkada Pandeglang 2020.

Berdasarkan hasil rapat badan seleksi calon kepala daerah dan wakil kepala daerah DPP Partai Gerindra secara resmi mengusung pasangan Irna Narulita dan Tanto Warsono Arban sebagai bakal calon Bupati dan Wakil Buapti Pandeglang. Demikian tertuang dalam surat rekomendasi yang tertulis nomor 08-1031 /Rekom/DPP-GERINDRA/2020.

“Dalam penyelenggaraan Pilkada serentak tahun 2020, DPP Partai Gerindra menyetujui dan merekomendasikan Irna Narulita sebagai bakal calon Bupati Kabupaten Pandeglang periode 2020-2024, Tanto Warsono Arban, sebagai bakal calon wakil Bupati Kabupaten Pandeglang periode 2020-2024,” demikian tertulis kutipan surat rekomendasi tersebut, yang ditandatangani Ketua Umum Partai Gerindra, Prabowo Subianto dan Sekretaris Jendral, Ahmad Muzani, Jakarta, Jum’at (4/9/2020).

Diketahui, peta politik itu berubah lantaran sebelumnya Partai Gerindra telah memberikan kesempatan kandidat penantang, Thoni Fathoni Mukson utuk mencari pendamping pada pesta demokrasi tersebut. Namun, pada akhirnya partai besutan Prabowo itu telah menjatuhkan pilihan kepada kandidat petahana.

dprd tangsel

Sebagaimana perintah partai, DPC Partai Gerindra Kabupaten Pandeglang diminta segera mengamankan dan memenangkan pencalonan pasangan Irna-Tanto.

Ketua DPC Partai Gerindra Kabupaten Pandeglang, Sachrudin saat dikonfirmasi membenarkan bahwa DPP Partai Gerindra telah merekomendasikan Irna dan Tanto sebagai bakal calo Bupati dan Wakil Bupati Pandeglang.

Dengan tegas, DPC Pandeglang mendukung keputusan dari DPP Partai Gerindra tersebut karena Irna-Tanto diakui telah melaui tahapan seleksi.

“Selanjutnya tentu kita harus menggalang kekuatan untuk memenangkan calon yang sudah ditentukan oleh DPP,” ujarnya. (*/Faqih)

Golkat ied