Tingkatkan Kualitas Diri, DPK Banten Gelar Talk Show dan Bazar Buku

SERANG – Untuk meningkatkan diri dalam mengembangkan potensi manusia, Dinas Perpustakaan dan Kearsipan (DPK) Provinsi Banten terus gencar melakukan agenda literasi untuk masyarakat Banten.

Hal itu terlihat saat DPK Banten menggelar Talk show dan Bazar Buku. Kegiatan yang bertajuk Pembinaan dan Pengembangan Minat dan Budaya Baca Masyarakat tersebut menjadi salah satu upaya dalam meningkatkan kapasitas manusia yang berbudaya dan berkualitas.

Evi Saefudin, Kepala Seksi Pembudayaan Kegemaran Membaca mengungkapkan, kunci untuk memenangkan masa depan yaitu dengan cara meningkatkan kualitas diri.

“Kalau kita percaya masa depan itu dimenangkan oleh individu yang berkualitas, maka kunci untuk memenangkannya dengan meningkatkan kualitas diri,” ungkapnya. Senin, (16/9/2019).

Menurutnya pintu untuk meningkatkan kualitas diri itu adalah dengan cara membaca,

“Karena dengan ilmu pengetahuanlah seseorang akan jadi pemenang di masa depannya,” imbuh pria yang sering disapa Eping tersebut.

Dalam kegiatan tersebut terdapat tiga narasumber, diantaranya, Ajak Muslim selaku kepala DPK Provinsi Banten, Fauna Sukma Prayoga selaku aktivis pramuka, dan Lutfi Baehaqi selaku kepala kantor bahasa. (*/Qih)

WP-Backgrounds Lite by InoPlugs Web Design and Juwelier Schönmann 1010 Wien