Emak-emak di Banten Dukung Sandiaga Uno jadi Capres 2024

Bawaslu Cilegon Stop Politik Uang

 

TANGERANG SELATAN – Ratusan pelaku UMKM dan emak-emak yang tergabung dalam Gerbong Pecinta Sandi Uno di Banten mendeklarasikan dukungan terhadap Menparekraf Sandiaga Uno. Mereka mendukung Sandiaga maju sebagai Calon Presiden (Capres) 2024.

Kordinator wilayah Gerbong Pecinta Sandiaga Uno Banten, Eka Setiawati menilai Sandiaga sebagai sosok pemimpin yang akan membantu perekonomian rakyat.

Menurtunya, Sandiaga telah banyak membuka lapangan pekerjaan kepada masyarakat kecil.

KPU Cilegon Coblos

“Bapak Sandiaga Uno merupakan sosok pemimpin yang sangat pro kepada rakyat, sehingga Bapak dapat menjadi pemimpin yang diinginkan bagi masyarakat kecil,” ujar Eka dalam keterangannya, usai deklarasi di Tugu Situ Gintung, Cirendeu, Kecamatan Ciputat, Kota Tanggerang Selatan, Banten, Senin, (4/4/2022).

Advert

“Hal ini dapat dilihat bahwa Bapak Sandiaga telah banyak membuka lapangan kerja dan membantu para pelaku UMKM dalam membangkitkan perekonomian rakyat,” kata dia menambahkan.

Selanjutnya, pihaknya mengaku bakal menggelar roadshow ke Kota Tanggerang raya, Kota Tanggerang selatan, dan Tangerang Kota. Demikian sebagai upaya mengenalkan sosok Sandiaga ke khalayak luas.

Eka optimis Sandiaga bisa mengubah Indonesia ke arah yang lebih baik. Dia juga percaya Menparekraf itu bisa mengentaskan permasalahan pengangguran.

“Kami sangat optimis ke depannya Bapak Sandiaga Uno dapat menciptakan lapangan kerja sehingga angka pengganguran di Indonesia akan berkurang,” ucap Eka. (*/Faqih)

PUPR Banten Infografis
WP-Backgrounds Lite by InoPlugs Web Design and Juwelier Schönmann 1010 Wien