Muzani Sebut Gerindra Besar karena Kerja Keras PAC-Ranting

Lazisku

SERANG –  Sekretaris Jenderal (Sekjen) Partai Gerindra Ahmad Muzani menyebut, peran Pengurus Anak Cabang (PAC) dan Ranting sangat besar terhadap eksistensi partai. Bahkan kerja-kerja mereka dinilai berarti.

Hal itu disampaikan Muzani saat membakar semangat kader pada konsolidasi tingkat Dapil Banten II di Kantor DPD Partai Gerindra Provinsi Banten, Kota Serang, para Rabu, (20/12/2023).

“Gerindra besar karena keikhlasan PAC dan ranting-ranting. Inilah yang menyebabkan Prabowo akan jadi Presiden,” ujarnya.

Muzani mengapresisasi kerja-kerja mereka lantaran telah berkontribusi banyak untuk kebesaran Partai Gerindra.

Hal serupa juga dikatakan Ketua DPD Partai Gerindra Banten, Andra Soni. Menurutnya, kerja keras struktur PAC-Ranting di Banten membuat Gerindra menjadi partai pemenang di Pemilu 2019.

Andra juga meminta kepada seluruh kader Partai Gerindra se-Provinsi Banten untuk benar-benar kerja keras memperjuangkan kemenangan Prabowo di Pilpres 2024 mendatang.

“Kita ingin pastikan, yang kita kerjakan bukan basa-basi. Kami siap untuk memenangkan Prabowo sebagai Presiden, dan Gerindra sebagai pemenangan dan melebihi hasil Pemilu 2019,” harapnya. (*/Faqih)

Dprs banten
WP-Backgrounds Lite by InoPlugs Web Design and Juwelier Schönmann 1010 Wien