Wakil Ketua DPRD Pandeglang: Wajar Dimyati Campur Tangan Urus Pandeglang

Dprd ied

PANDEGLANG – Maraknya isu tentang intervensi yang dilakukan Ahmad Dimyati Natakusuma terhadap kebijakan-kebijakan yang dikeluarkan oleh Bupati Pandeglang, Irna Narulita, ternyata ditanggapi positif oleh Wakil Ketua Dewan Perwakilan Rakyat Pandeglang.

Wakil Ketua Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Pandeglang, Erin Fabiana Anshorie sangat mewajarkan jika Ahmad Dimyati Natakusuma turut campur dalam setiap kebijakan-kebijakan yang dikeluarkan oleh Bupati Pandeglang, Irna Narulita.

Karena menurutnya, Dimyati adalah Suami dari Bupati Pandeglang yang sudah lebih dulu mempunyai pengalaman dalam memimpin Kabupaten Pandeglang sehingga wajar jika ADN jadi mentor Irna dalam menentukan kebijakan.

dprd tangsel

“Jadi hal yang wajar, jika jalannya roda Pemerintahan di Pandeglang kental dengan kebijakann Dimyati, karena suka tidak suka Dimyati adalah suami dari Bupati Pandeglang,” Ujarnya saat ditemui di ruang kerjanya.

Erin menambahkan, akan menjadi tidak wajar jika yang menjadi mentor atau pembisik  bukan dari suami Bupati Pandeglang, atau berasal dari luar Pandeglang, maka itu akan menjadi masalah besar.

“Hal yang tidak wajar itu, jika yang menjadi mentor Bupati Pandeglang itu bukan suaminya, atau pembisiknya dari luar Pandeglang. Maka akan menjadi masalah ” kata politisi Gerindra. (*)

Golkat ied