65% Penduduk Kabupaten Serang Sudah Ikut Kepesertaan BPJS Kesehatan

KPU Cilegon Coblos

SERANG – Kepala BPJS Kesehatan Cabang Serang Sofyeni, meyakini melalui sosialisasi yang gencar, penduduk Indonesia akan segera memiliki kartu JKN KIS.

Menurutnya, saat ini berdasarkan data per tanggal 1 Juli 2018 sebanyak 199.133.927 penduduk telah tercover program JKN KIS di seluruh Indonesia.

Lebih lanjut Sufyeni mengatakan, untuk di wilayah kerja BPJS Kesehatan Cabang Serang sendiri sudah sebanyak 3.667.234 penduduk yang telah tercover program JKN KIS. Dimana peserta BPJS ini meliputi Kota Serang, Kota Cilegon, Kabupaten Serang, Kabupaten Pandeglang dan Kabupaten Lebak atau sekitar 75.35% dari jumlah penduduk berdasarkan data Semester II tahun 2017.

“Target tahun ini 95%, harusnya akhir tahun 2018 ini 95% penduduk Indonesia sudah memiliki JKN KIS. Paling lambat satu Januari 2019, 95% sudah memiliki JKN KIS, di Kabupaten Serang sendiri sudah 65% tinggal 20% lagi,” ucapnya.

Menurutnya dengan terus melakukan sosialisasi ke daerah-daerah, kepesertaan BPJS akan cepat terwujud apalagi semua masyarakat segera mendaftar sejak dini sebelum akhirnya jatuh sakit.

“Harus yakin berupaya, kalau tak yakin nanti jadi kendor. Apakah ini sudah disosialisasikan, ini juga salah satunya,” tegasnya. (*/Dave)

WP-Backgrounds Lite by InoPlugs Web Design and Juwelier Schönmann 1010 Wien