Begini Upaya Polda Banten Tekan Angka Kecelakaan Lalu-lintas

SERANG – Direktorat Lalu Lintas (Ditlantas) Polda Banten berusaha memperkuat sistem informasi kecelakaan melalui Integrated Road Safety Management System (IRSMS) guna meningkatkan penanganan kecelakaan lalu lintas.

Hal tersebut dikatakan Direktur Lalu Lintas (Dirlantas) Polda Banten, Kombes Pol Tri Juliyanto Djatiutomo usai kegiatan peringatan Hari Lalu-lintas Bhayangkara ke-63 tahun 2018.

“Bagaimana kita menzerokan angka kecelakaan, karena ini adalah sesuatu yang tidak mudah. Akan kita targetkan hingga 50 persen tekan angka kecelakaan lalu lintas di Banten. Itu target kita,” ucapnya

Namun dalam hal tersebut, menurutnya pihak kepolisian tidak bisa bekerja sendiri, sebab, harus didukung dengan stakeholder dan intansi-instansi terkait lainnya juga, agar dapat maksimal melakukan program-program keselamatan.

“Saat ini Lalu Lintas Polda Banten menempati peringkat dua secara nasional. Tingkat kecelakaan di Banten ini lumayan tinggi, sekitar satu atau dua orang setiap harinya meninggal dunia dalam kecelakaan yang terjadi,” katanya.

“Ada banyak program-program untuk mewujudkan itu, intinya ada tindakan-tindakan perfentif dan gakum. Itu juga bagian dari program keselamatan dan juga yang sedang diperbanyak lagi adalah kegiatan-kegiatan sosialisasi ke masayarakat tentang tertib lalu lintas, karena ini sangat penting,” imbuhnya.

Selain itu, saat ini pihaknya juga sedang melaksanakan program transportasi sehat merakyat yang juga masuk pada salah satu dari program nasional.

“Harapannya masyarakat yang belum cukup umur bisa bersepeda. Kita telah mengajak kepada masyarakat dan intansi terkait untuk menggelorakan agar masyarakat yang belum cukup umur yang juga sering kita lihat banyak di jalan menggunakan sepeda motor bisa kita alihkan agar menggunakan sepeda untuk mencegah polusi, serta bisa juga mengurangi kemacetan,” tandasnya.(*/Dave)

Honda