Dipercaya Gubernur Jadi Pjs Bupati Serang, Ini Kata Ade Aryanto

Lazisku

SERANG – Ade Aryanto yang dipilih menjadi Pejabat sementara (Pjs) Bupati Kabupaten Serang mengaku bersyukur atas kepercayaan yang telah diberikan Gubernur Banten, Wahidin Halim terhadapnya.

“Kita bersyukur, pertama ini kepercayaan pimpinan, tinggal kedepan kalau memang sudah ada izin Allah semoga amanah,” ucapnya kepada Fakta Banten, di Kota Serang, Selasa, (22/9/2020).

Ade yang merupakan Kepala Badan Kesatuan Bangsa dan Politik (Kebaspol) Provinsi Banten akan menduduki Pjs Bupati Serang. Demikian ditunjuk seorang Pjs untuk mengatur roda pemerintahan, lantaran Ratu Tatu Chasanah-Pandji Tirtayasa maju di Pilkada 2020 dan kini tengah mengalami kekosongan jabatan untuk cuti kampanye.

Ks
dprd pdg

“Pejabat kewenangannya terbatas, yang penting kita sesuai dengan undang-undang yang ada, normatif sajalah,” katanya.

Meski begitu, ia juga mengakui belum melakukan komunikasi dengan pihak Pemda soal usulan Gubernur yang menunjuknya sebagai Pjs Bupati Serang.

“Semuanya baru proses, baru diusulkan,” ujarnya. (*/Faqih)

Dprs banten
WP-Backgrounds Lite by InoPlugs Web Design and Juwelier Schönmann 1010 Wien