Setahun Dirumahkan, Karyawan Marbella Anyer Menuntut Kepastian

Lazisku

SERANG – Satu tahun tanpa kejelasan akibat pandemi covid 19, para karyawan hotel Marbella Anyer kembali mendatangi pihak management. Mereka menuntut kepada pihak owner untuk segera memberi kepastian terkait pekerjaan dan upah, Sabtu (13/03/2021).

Para karyawan mengaku sudah pernah melayangkan surat kepada pihak owner melalui management untuk segera memberi kepastian. Namun sampai saat ini masih belum diberikan jawaban dan kepastian yang jelas. Ada sekitar 80 karyawan yang dirumahkan yang masih menunggu kepastian untuk dipekerjakan kembali.

Selain menuntut untuk dipekerjakan kembali, para karyawan juga menuntut untuk segera memberikan gaji yang belum dibayarkan.

Ks

“Kami sangat mengerti kondisi saat ini, tapi kami butuh kepastian. Solusi terbaik untuk buruh yang dirumahkan. Kami juga meminta kepada pihak perusahaan untuk segera membayar gaji kami yang 50 persen pada bulan maret termasuk THR yang baru dibayarkan setengah. Juga dana pensiun yang masih banyak belum dibayarkan,” ungkap Romli, perwakilan karyawan memberikan keterangannya kepada awak media.

dprd pdg

Mereka juga menuntut agar pihak Marbella berkomitmen untuk para pekerja yang masih aktif agar memberikan gaji sebesar 50 persen dan service bukan 25 persen. Sesuai surat internal office direksi tertanggal 27 Maret 2020.

“Hal itu sejalan dengan keputusan direksi. Karyawan yang dirumahkan diberikan gaji 25 persen dari basic UMK 2017 dan untuk yang masuk kerja dengan waktu kerja 15 Hari diberikan upah sebesar 50 persen dan service,” tegasnya.

Saat dimintai konfirmasi, Yayan salah satu perwakilan pihak management hotel menyampaikan, bahwa merekapun pernah menyampaikan aspirasi para karyawan namun belum ada tanggapan yang pasti, karena alasan covid.

“Pihak kami sudah pernah menyampaikan aspirasi teman-teman ke owner tapi belum ada hasil. Karena mungkin alasan keuangan. Karena memang covid ini berat. Namun kami akan coba sampaikan kembali,” pungkasnya. (*/Abidin)

Dprs banten
WP-Backgrounds Lite by InoPlugs Web Design and Juwelier Schönmann 1010 Wien