Anakan Murai Batu Medan Milik Heri Had Raih Juara Umum Lomba Kicau Mania

Lazisku

SERANG – Dalam ajang lomba yang digelar Kicau Mania Gantangan Banjarnegara, anakan murai batu medan milik Heri Had Anyar raih juara umum.

“Alhamdulillah kang, Murai Batu Medan saya raih juara kelas umum,” katanya usai menerima trophy kejuaran dari panitia lomba di Pantai Tanjung Tum, Kabupaten Serang, Minggu (9/2/2020).

Heri mengaku, Murai Batu Medan miliknya yang menjadi juara adalah hasil ternakan sendiri dari terah induk jantan terpesona sedangkan induk betinanya dari aktor Jr.

Ks

“Murai Batu Medan ini ternakan saya sendiri dari induk yang berkelas, makanya ketika di tampilkan bisa mengalahkan kontestan yang lain,” katanya.

dprd pdg

Lebih lanjut dikatakannya, burung ini turun perdana setelah lepas trotol di usia 7 bulan dua minggu, juga masuk di dua kelas dan sekarang di usia 7 bulan 14 hari dicoba kembali setelah istirahat 2 minggu masuk ke-1 dan ke-2.

“Itu burung baru lepas trotol dua minggu kemarin pas usia tujuh bulan di pantai Ces Anyer turun perdana masuk dua kelas, barusan di usia tujuh bulan dua minggu turun lagi dan meraih juara kelas umum,” katanya.

Sementara itu Bahren selaku Ketua DPC Kicau Mania Raja Garuda Nusantara (RGN) Kota Cilegon mengatakan, lomba ini diikuti ratusan peserta dan berbagai klub kicau mania yang ada di Banten, bahkan pesertanya juga hadir dari luar Kota seperti Bogor dan Sukabumi.

“Alhamdulillah dalam ajang ini klub kicau mania se-Banten ikut serta dan juga diikuti oleh peserta dari luar Kota dan berlangsung aman,” katanya. (*/Red)

Dprs banten
WP-Backgrounds Lite by InoPlugs Web Design and Juwelier Schönmann 1010 Wien