Ngabuburit, PSI Banten Tegaskan Kawal Warga Setu Rompong

Lazisku

 

TANGERANG – Wakil Ketua DPW PSI Provinsi Banten Lerru Yustira menegaskan, pihaknya terus mengawal persoalan yang dihadapi warga Setu Rompong.

Hal itu dikatakan Lerru, saat diundang ngabuburit bersama warga dan tokoh di sekitar Setu Rompong, Minggu, 16 April 2023 lalu.

Ks

“Hari ini ngabuburit bersama warga Setu Rompong. PSI komit mengawal warga Setu Rompong, agar warga bebas berlebaran tanpa rasa was was penggusuran,” kata Lerru.

Hadir bersama warga, Ketua RT Chalimi dan tokoh warga Bapak Tobing.

“Sementara dari PSI, hadir Bro Kokok Dirgantoro selaku Ketua DPP, Ketua DPW PSI Banten Bro Hafiz Ardianto,” ucapnya.

dprd pdg

PSI bersama jajaran partai serta warga, tegas mengawal persoalan Setu Rompong.

“Proses ‘perebutan’ tanah milik negara ini, agar tidak jatuh ke tangan yang salah,” tutur Lerru.

Atau jatuh kepada oknum yang ingin memanfaatkan tanah negara dengan cara-cara yang tidak baik,” tambahnya.

Lerru mengungkapkan, pihaknya akan terus berjuang agar warga dapat memanfaatkan tanah negara tersebut, dengan cara baik, dan tetap menjaga keasrian setu itu.

“PSI tetap akan berjuang agar warga Setu Rompong tetap dapat hidup dengan baik di tanah negara yang telah mereka jaga selama puluhan tahun,” sebut Lerru.

Mencegah adanya pihak-pihak yang mencoba untuk mengklaim secara sepihak, demi kepentingan segelintir oknum,” tandasnya. (*/Red)

Dprs banten
WP-Backgrounds Lite by InoPlugs Web Design and Juwelier Schönmann 1010 Wien