Dijadikan RS Rujukan Pasien Terjangkit Virus Corona, RSDP Serang Siapkan 3 Ruang Isolasi

BPRS CM tabungan

SERANG – Rumah Sakit (RS) dr. Drajat Prawiranegara (RSDP) Serang menjadi salah satu RS rujukan pasien terjangkit virus corona.

Sebelumya Pemerintah Indonesia telah menunjuk sebanyak 100 RS untuk menangani virus yang berasal dari Wuhan, Tiongkok itu.

Diketahui, 100 RS tersebut telah dinyatakan memiliki ruang perawatan yang sesuai standar internasional.

Loading...

Dirut RSDP Serang Dr. Rachmat Setiadi mengaku telah menyiapkan tiga ruang isolasi untuk antisipasi adanya pasien yang positif terjangkit virus corona.

“Ada tiga ruangan. Kita siapkan dari mulai IGD, penerimaan pasien awal, ruang isolasinya, sampai ke penerimaan sudah kita siapkan,” ujar Rachmat saat dikonfirmasi. Selasa, (3/3/2020).

Dia menjelaskan, untuk fasilitas yang telah disiapkan RSDP Serang diantaranya seperti alat pelayanan dan baju khusus untuk pasien serta perawat yang menangani pasien tersebut.

Sekedar diketahui, Presiden Republik Indonesia (RI), Joko Widodo, telah menginformasikan bahwa ada dua orang Warga Negara Indonesia (WNI) yang positif terjangkit virus Corona. (*/Qih)

KPU Pdg Coklit
WP-Backgrounds Lite by InoPlugs Web Design and Juwelier Schönmann 1010 Wien