Ada Kejanggalan dan Pelanggaran pada Proyek Gedung Puskesmas Purwakarta Cilegon

Hut bhayangkara

CILEGON – Pelaksanaan Proyek Gedung Puskesmas Kecamatan Purwakarta yang dikerjakan oleh kontraktor CV Cipta Pratama terdapat beberapa kejanggalan di proyek yang anggarannya bersumber dari Dana Alokasi Khusus (DAK) Kota Cilegon tersebut.

Dari pantauan langsung faktabanten.co.id Selasa (11/9/2018) siang, proyek yang berlokasi di Gedung Puskesmas lama ini tidak terlihat adanya papan informasi proyek yang terpasang sebagaimana diatur dalam Undang-undang Nomor 14 Tahun 2008 Tentang Keterbukaan Informasi Publik.

“Papan proyeknya tadinya dipasang di depan gudang. Tapi karena lahannya sempit, gudang kita bongkar papan ikut lepas. Nih papannya (sambil menunjukan papan yang terkucal di bawah material),” kata Owner CV Cipta Pratama, Dana, saat ditemui di lokasi proyek, Selasa.

Selain itu, para pekerja yang sedang bekerja di lantai 2 didapati tidak menggunakan Safety K3. Seperti yang tertuang dalam Undang-Undang No 13 Tahun 2003 Tentang Ketenagakerjaan. Sehingga berpotensi membahayakan para pekerja itu sendiri.

Namun anehnya, kondisi pekerja yang seperti itu berlangsung dalam pengawasan Mandor dan Owner kontrakor pelaksana. Hal tersebut diakui salah satu pekerja yang enggan disebutkan namanya, kalau peralatan Safety K3 seperti Helm, Sepatu, Safety belt dan lainnya, selama ini tidak disediakan oleh kontraktor.

Loading...

“Ya kang nggak dikasih sama bos,” ujarnya singkat.

Setelah melihat papan informasi proyek. Proyek Puskesmas Purwakarta yang nilainya sebesar Rp 2.361.816.000 itu disinyalir mengalami keterlambatan dalam pekerjaannya.

Dari durasi waktu pelaksanaan yang diberikan Dinas Kesehatan selaku pihak pemberi kerja selama 150 hari kalender, sejak dimulai tanggal 7 Mei 2018 hingga sekarang tanggal 11 September 2018, belum juga selesai.

“Lambatnya karena pas puasa kemarin kita libur. Ini baru finishing kang, ya 90% lah. Kalau lantai 2 ada yang nerusin. paket lain,” kata salah satu Mandor.

Hingga sore ini berita diturunkan, pihak Dinas Kesehatan Kota Cilegon belum bisa dikonfirmasi. (*/Ilung)

KPU Pdg Coklit
WP-Backgrounds Lite by InoPlugs Web Design and Juwelier Schönmann 1010 Wien