Anggota MPKT Cilegon Sebut Kritikan ke Walikota Hanya Buat Gaduh di Masyarakat

Lazisku

CILEGON – Anggota senior MPKT Kota Cilegon sekaligus Pengurus Karang Taruna Provinsi Banten Ari Sheeliawan Arief atau yang dikenal dengan Ari Kotix angkat bicara terkait banyaknya nada sumbang terhadap Pemerintahan Helldy Agustian yang hanya membuat gaduh di masyarakat

Ari Kotix menilai program-program Helldy sebagai Walikota Cilegon sudah ada progresnya, sudah ada perubahan lebih baik sedikit demi sedikit dan itu cukup signifikan.

“Saya menilai program-program Walikota ini adalah program yang dibutuhkan masyarakat kota cilegon, mulai dari upaya meningkatkan kesejahteraan masyarakat baik dibidang ekonomi maupun pendidikan,” ujarnya dalam keterangan tertulis, Sabtu, (18/6/2022).

Ks
dprd pdg

Ari yang juga pernah menjabat sebagai Ketua Karang Taruna Kota Cilegon periode 2009-2014 juga mengapresiasi capaian prestasi dan penghargaan yang diperoleh kepemimpinan Helldy baik dari daerah maupun nasional.

“Dalam waktu yang cukup cepat memimpin Cilegon Helldy-Sanuji sudah banyak prestasi dan penghargaan yang diterima itu artinya program-program dan terobosan baru yang dibuat beliau sungguh-sungguh buat masyarakat Cilegon lebih baik, seperti pendirian 4 SMPN, Beasiswa full sarjana, serta adanya dana pembangunan per RW yg nominalnya cukup fantastis 100 juta dan ada satu lagi yang sebenarnya terlihat sepele, namun ini kesanya dalam, karena berpengaruh langsung pada keselamatan masyarakat, yaitu pemasangan palang pintu kereta api, yang sekarang sudah dibangun 4, dan sepertinya tahun ini akan dibangun kembali, itu wujud kepemimpinan yang sayang sama masyarakatnya,” bebernya.

Terakhir ia mengajak semua pihak terkait bersatu padu membangun kota yang kita cintai ini.

“Kepentingan dan kesejahteraan masyarakat Cilegon jauh harus lebih penting dibandingkan dengan kepentingan politik,” tutupnya tegas. (*/Red)

Kpu
WP-Backgrounds Lite by InoPlugs Web Design and Juwelier Schönmann 1010 Wien