CEO Multi Group, Dede Rohana: Sukses Usaha Diraih dengan Kerja Keras dan Kreatifitas
CILEGON – Pengusaha Muda Dede Rohana Putera mengatakan, kunci kesuksesan usaha di era dunia milenial saat ini harus menguasai teknologi.
Menurut Dede Rohana, perkembangan teknologi merupakan tuntutan jaman, dimana perkembangan teknologi menjadi tantangan yang harus dikuasai sebagai upaya kreatif dalam pemasaran produk.
“Sekarang ojek saja menggunakan aplikasi. Berbagai online shoop dengan aplikasinya,” kata Dede Rohana dalam Seminar Enterpreneur Mahasiswa STIT Al-Khairiyah Citangkil, Minggu (24/12/2017).
Di hadapan puluhan mahasiswa STIT Al-Khairiyah, Dede Rohana yang juga Ketua IKA STIE Al-Khairiyah ini menyampaikan, bahwa mahasiswa memiliki kesempatan sangat besar untuk menjadi seorang pengusaha.
“Jika sekarang baru jualan di online shoop dan hanya di kampus saja, selanjutnya harus membuka toko secara fisik harus nyata,” kata Dede Rohana yang mengaku sudah memulai usaha sejak masih di bangku SMP.
Lebih lanjut, dalam acara seminar yang diselenggarakan Dewan Mahasiswa (Dema) STIT Al-Khairiyah ini, Dede Rohana juga mengungkapkan salah satu kunci kesuksesan usaha adalah harus terus berkembang dan tidak boleh jalan di tempat.
Ditegaskan Dede, usaha yang sukses adalah harus dikembangkan dengan cara lebih bekerja keras dan banyak berfikir.
Dunia usaha yang bersifat dinamis, Dede Rohana juga mengajak mahasiswa harus lebih kompetitif dalam menjalankan usaha. Yaitu, mampu berfikir kreatif dan menciptakan hal-hal yang baru.
“Jika jualan cilok dengan bumbu kacang. Sekarang kita coba dengan kreasi bumbu baru, bisa dengan baberque atau mungkin saus strobery,” kata Dede.
Sikap kompetitif juga harus bisa membaca peluang dan strategi bisnis. Dede mengungkapkan, mahasiswa STIT Al-Khairiyah memiliki peluang usaha guru private. Sebagai mahasiswa pendidikan Islam tentu mampu mengajarkan anak-anak baca tulis Al-quran.
“Kebutuhan guru private di perumahan itu sangat banyak. Ini peluang bisnis yang sangat besar,” ajak Dede Rohana. (*/Rama)