Dukung Ekonomi Kreatif di Cilegon, Owner CCM Sediakan Lantai 2 untuk UMKM

CILEGON –  Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf) Sandiaga Uno hadir di Cilegon Center Mall (CCM) dalam acara Apresiasi Kreatif Indonesia (AKI) 2022, Minggu (17/7/2022).

Turut Hadir Helldy Agustian Walikota Cilegon, Pj Gubernur Al Muktabar dan Executive Chairman Yestar International Holdings, James Hartono sebagai Owner CCM.

Dalam kesempatan tersebut Menparekraf berhasil meyakinkan owner Cilegon Center Mall (CCM) James Hartono mengenai pentingnya kolaborasi dan dukungan terhadap finalis AKI, sehingga owner CCM menawarkan dan memberikan kesempatan berupa space di lantai 2 mall tersebut untuk dapat memfasilitasi pelaku UMKM, khususnya finalis AKI yang berminat untuk dapat memasarkan produknya disana.

Diketahui Owner CCM ini jauh jauh datang dari Shanghai, China hanya untuk menghadiri acara Pameran Apresiasi Kreatif Indonesia (AKI) 2022 tersebut.

“Saya benar benar tergerak dalam acara hari ini, kami dari Cilegon Center Mall juga ingin berpartisipasi mendorong UMKM yang ada di Kota Cilegon, serta mendorong wisata di Kota Cilegon dan Banten. Kita akan menyediakan space untuk UMKM untuk mempromosikan produk dan ciri khas Cilegon dan Banten,” ucap James saat memberikan pernyataan.

Gerindra HUT Banten

Sandiaga Uno juga mengucapkan terimakasih atas partisipasi beliau dalam mendukung kegiatan AKI 2022 ini dan beliau mendoakan James agar bisnisnya terus maju agar kita semua bisa terus belajar banyak dari ilmu beliau yang didapatkan langsung dari Shanghai, China.

“Terimakasih kepada Pak James telah membuka peluang yang begitu berharga bagi para pelaku Ekraf, dan kepada UMKM agar memanfaatkan kesempatan ini dengan baik,” ujar Sandi. (*/Hery)

KPU Cilegon HUT Banten
Dindik HUT Banten
WP-Backgrounds Lite by InoPlugs Web Design and Juwelier Schönmann 1010 Wien