Hadiri Muscab V PP Cilegon, Walikota Edi dan Helldy Nampak Mesra

CILEGON – Gelaran Musyawarah Cabang (Muscab) V Majelis Pimpinan Cabang Pemuda Pancasila (MPC PP) Kota Cilegon dibuka secara resmi oleh Walikota Cilegon, Edi Ariadi, Sabtu (31/8/2019) di Gedung Cilegon Creative Center, Cibeber, Kota Cilegon.

Turut hadir pula dalam acara ini, Walikota Cilegon, unsur Forkopimda Kota Cilegon, Ketua MPW PP Banten, Ketua MPC PP Cilegon, 8 PAC PP Se-Kota Cilegon.

Dalam kesempatan ini, Walikota Cilegon Edi Ariad mengatakan, bahwa Pemuda Pancasila (PP) merupakan salah satu Ormas yang menjadi mitra Pemerintah Kota Cilegon dalam melaksanakan pembangunan di Kota Cilegon.

“Pemkot sendiri terus memberikan dukungan kepada Ormas melalui berbagai pembinaan,” ucap Edi dalam sambutannya.

Edi pun sempat bergurau bahwa kehadirannya bukan hanya sekedar memenuhi undangan semata, melainkan untuk membantah celotehan Ketua MPC PP Kota Cilegon, Helldy Agustian, yang menyebutkan jika Walikota Cilegon tidak pernah hadir jika mendapat undangan dari PP Kota Cilegon.

“Tadi kan Pak Helldy bilang, saya tak pernah hadir (jika diundang-red). Makanya sekarang saya hadir, untuk mencairkan suasana saja,” tutur Edi.

Kartini dprd serang

Sementara itu, Ketua Majelis Pimpinan Cabang (MPC) Pemuda Pancasila (PP) Kota Cilegon, Helldy Agustian menerangkan, bahwa Muscab V PP diselenggarakan sebagai bagian dari tuntutan yang diminta oleh Majelis Pimpinan Wilayah (MPW) Pemuda Pancasila (PP) Provinsi Banten agar setiap MPC se-Provinsi Banten harus menggelar Muscab.

“Muscab diisi laporan berbagai kegiatan dan program yang sudah dilaksanakan. Agenda lainnya menyiapkan program 4 tahun ke depan,” ujar Helldy.

Saat disinggung terkait niatnya maju sebagai calon Walikota dalam Pilkada Kota Cilegon 2020 mendatang, Helldy menuturkan bahwa saat ini pihaknya masih menunggu instruksi dari MPW PP Provinsi Banten dan Majelis Pimpinan Nasional.

“Untuk Pileg 2019 lalu instruksinya jelas, Pemuda Pancasila dalam posisi bebas. Tapi dalam Pilkada Kota Cilegon 2020, kami masih menunggu arahan,” ungkapnya.

Di sela-sela acara, Walikota Cilegon Edi Ariadi dan Ketua MPC PP Kota Cilegon sempat berfoto bersama dengan berpose saling menggenggam tangan. Melihat momen keakraban antara kedua tokoh politik ini, jurnalis sempat menyinggung terkait kemungkinan keduanya berpasangan dalam Pilkada Kota Cilegon 2020. Namun baik Edi dan Helldy menanggapinya secara diplomatis.

Sebelum menghadiri Muscab, Walikota juga menyempatkan diri melihat-lihat beragam koleksi di Sanggar Batik Krakatoa yang lokasinya tepat berada di samping Gedung CCC. (*/Red)