Pelindo Regional 2 Banten Gelar Coffee Morning dengan Seluruh Customer Shipping Agen

DPRD Cilegon Idul Adha

 

CILEGON – Pererat tali silaturahmi dengan seluruh stakeholder unsur maritim Pelabuhan Ciwandan PT Pelindo (Persero) Regional 2 Banten menggelar coffee morning dengan mengangkat subject “Coffe Morning dan Pra Sosialisasi Autolocking System”.

Kegiatan berlangsung di RM. Ayam Cianjur, Kecamatan Cibeber, Kota Cilegon, Banten, Selasa (18/7/2023), dan dihadiri oleh 25 peserta.

DPRD Pandeglang Kurban

Peserta sendiri terdiri dari karyawan PT. Pelabuhan Indonesia (Persero) Regional 2 Banten, dan dihadiri oleh 8 Pimpinan Perusahaan Pelayaran yang merupakan Mitra Usaha PT. Pelindo Regional 2 Banten.

Kedelapan perusahaan tersebut adalah PT. Samudera Anugrah Lestari, PT. Anugerah Lautan Intermoda, PT. Mitra Indah Samudera Lines, PT. Haluan Laju Persada, PT. Athotama, PT. Dalian Putra Maritim, PT. Transcoal Pasific, dan PT. Kanaya.

Gerindra Banten Idul Adha

Manager Komersial PT Pelabuhan Indonesia (Persero) Regional 2 Banten, Irtanto Armawan mengatakan pihaknya sangat berterimakasih kepada stakeholder yang sudah hadir ke acara coffee morning tersebut.

Menurutnya, kegiatan tersebut merupakan bentuk silaturahmi Pelindo Regional 2 Banten sekaligus memperkenalkan sistem baru yang Pelindo Regional 2 Banten yang akan launching di sekitar bulan Juli ini

Kpu

Dikatakannya, sistem yang baru akan diluncurkan itu adalah Autolocking System yang dimana merupakan produk semacam e-money yang dikeluarkan PT. Pelindo Regional 2 Banten guna mempermudah laju keuangan antara Pelindo dan para customer pelayaran.

“Autocollection sendiri merupakan metode pembayaran autodebit yang disediakan oleh Pelindo dengan blokir dana (hold) terhadap pengguna rekening jasa yang dilakukan oleh pihak Pelindo atas estimasi biaya Pelayanan Jasa Kepelabuhanan yang diajukan oleh pelanggan, yang selanjutnya dilakukan pembayaran otomatis (autodebet) rekening PELINDO secara real time sesuai dengan invoice yang diterbitkan,” kata Irtanto saat diwawancarai di sela-sela kegiatan berlangsung.

Irtanto selaku Manager Komersial menjelaskan bahwa kegiatan tersebut sangat penting guna menciptakan sinergi yang baik kepada para stakeholder dan customer yang ada.

“Pelindo Regional 2 Banten menggelar acara Coffee Morning ini yang tadi dimulai pukul 10.30 WIB dan dihadiri oleh Pimpinan Perusahaan Pelayaran yang merupakan Mitra Usaha PT. Pelindo Regional 2 Banten, guna mempererat tali silaturahmi dan sinergi yang sampai saat ini sudah terjalin,” ujarnya.

PT. Pelabuhan Indonesia (Persero) Regional 2 Banten, kata Irtanto akan terus berkomitmen untuk melakukan berbagai upaya peningkatan kinerja dan pelayanan yang mengikuti perkembangan jaman dan dapat langsung dirasakan oleh pemakai jasa karena pelayanan merupakan prioritas perusahaan.

“Coffee Morning ini nantinya dilakukan secara rutin sebagai sarana berkoordinasi dan juga menjalin silaturahim dengan para pelanggan Shipping Agen untuk bersama-sama mengembangkan Pelabuhan Ciwandan,” jelas Irtanto.

Selain itu, Irtanto menambahkan, kegiatan Coffe Morning tersebut akan terus dilakukan secara rutin dengan mengundang sekitar 10 mitra perusahaan atau stakeholder yang berbeda di setiap kegiatan.

“Kegiatan itu akan dilakukan secara rutin karena kita kan memiliki banyak stakeholder sedangkan untuk tempat terbatas hanya untuk beberapa orang saja,” imbuh Irtanto pada Selasa (18/7/2023). (*/Adv)

Golkar Banten Idul Adha
WP-Backgrounds Lite by InoPlugs Web Design and Juwelier Schönmann 1010 Wien