Pemkot Cilegon Jemput Bola Lakukan Pelayanan Dukcapil di Wilayah Terdampak Bencana

Sankyu

 

CILEGON – Pemerintah Kota Cilegon melalui Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil Kota Cilegon menggelar acara Sosialisasi dan Pendataan Penduduk Rentan yang berlokasi di Aula Kecamatan Cibeber, Rabu (02/03/2022).

Kegiatan ini dibuka secara langsung oleh Wali Kota Cilegon Helldy Agustian yang di dampingi Kepala Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil Kota Cilegon Hayati Nufus dan Camat Kecamatan Cibeber Sofan Maksudi.

Adapun diselenggarakannya kegiatan ini sebagai wujud kepedulian Pemerintah Kota Cilegon dalam memenuhi kepemilikan dokumen kependudukan bagi penduduk Kota Cilegon yang terdampak musibah bencana alam, sosial maupun bencana yang lainnya.

Dalam sambutannya, Walikota Cilegon, Helldy Agustian mengapresiasi atas kesiapsiagaan disdukcapil Kota Cilegon dalam melayani data kependudukan masyarakat Kota Cilegon.

“Disdukcapil Kota Cilegon sangat siap, sigap dan cepat sekali dalam melayani data kependudukan bagi masyarakat Cilegon khusunya untuk masyarakat yang terdampak bencana dan ini menjadi hal yang sangat luar biasa, oleh sebab itu saya sangat mengapresiasinya,” ujarnya.

Selain itu, Helldy juga menyampaikan bahwa tidak adanya biaya untuk pelayanan di Disdukcapil Kota Cilegon.

Sekda ramadhan

“Pelayanan di Disdukcapil Kota Cilegon saat ini tidak ada bayar membayar semuanya free gratis bahkan nanti dokumennya juga akan dikirim langsung oleh Disdukcapil ke rumah masing-masing,” tuturnya.

Lebih lanjut, Helldy menghimbau kepada RT/RW serta kelurahan dan kecamatan untuk membantu Disdukcapil Kota Cilegon.

“Saya himbau kepada RT/RW Kelurahan bahkan kecamatan agar dapat membantu Disdukcapil dalam mengurus data kependudukan Kota Cilegon khususnya untuk masyarakat yang data kependudukan nya hilang terkena bencana,” ucapnya.

“Saya juga minta agar seluruh instansi yang terlibat dalam pelayanan data kependudukan ini untuk dapat memberikan pelayanan yang terbaik kepada masyarakat, agar supaya masyarakat merasa nyaman dalam mengurus data kependudukannya,” lanjutnya.

Di kesempatan yang sama, Kepala Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil Kota Cilegon, Hayati Nufus mengatakan bahwa kegiatan ini akan diselenggarakan di 8 Kecamatan yang ada di Kota Cilegon.

“Kecamatan Cibeber menjadi Kecamatan pertama yang menyelenggarakan kegiatan sosialisasi ini, dan jika tidak ada halangan nanti kita juga akan menyelenggarakan di kecamatan yang lain, sehingga kegiatan ini bisa diselenggarakan di 8 kecamatan yang ada di Kota Cilegon,” ungkapnya.

“Saya ingin untuk RT/RW serta Kelurahan agar dapat bersama – sama tanggap dan sigap dalam memberikan pelayanan kepada masyarakat khususnya untuk masyarakat yang dokumen kependudukan nya hilang terkena bencana, dan untuk penduduk yang terkena bencana jika ingin mengurus dokumen kependudukan tidak ada persyaratan apapun jadi hanya tinggal lapor ke RT/RW atau Kelurahan setempat,” pungkasnya. (*/Red)

Honda