Selesaikan Masalah Sampah Liar, DLH Cilegon Segera Launching Aplikasi PROHIL
CILEGON– Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Kota Cilegon akan segera melakukan launching aplikasi Program Hijau Lingkungan (PROHIL) Kota Cilegon.
Persoalan sampah di Kota Cilegon harus diselesaikan bersama-sama, Kepala Dinas Lingkungan Hidup Kota Cilegon, Sabri Mahyudin menjelaskan bahwa partisipasi masyarakat sangat dibutuhkan untuk mengentaskan persoalan sampah di tingkat lingkungan.
Platform ini dibangun oleh DLH untuk memudahkan masyarakat dalam pengelolaan sampah dan mengatasi persoalan sampah rumahan di lingkungan pemukiman di Kota Cilegon.
“Kita punya aplikasi digital untuk pengolahan sampah di lingkungan masyarakat, PROHIL namanya nanti sebentar lagi kita akan launching,” ujar Sabri Mahyudin, Kamis (6/2/2025).
Aplikasi digital ini sudah bisa diunduh masyarakat melalui platform Playstore atau Appstore, menurut Sabri sistim ini bisa digunakan masyarakat untuk melaporkan keberadaan sampah liar yang dibuang masyarakat atau pelaku usaha di sembarang tempat.
“Kalau masyarakat lihat ada sampah liar di lingkungannya, mereka tinggal buat laporan saja di aplikasi PROHIL, masukan foto yang jelas, perkiraan volume dan titik lokasinya yang jelas dimana, nanti Cator (becak motor-red) kita dilapangan akan bersihkan dan angkut ke TPSA,” imbuhnya.
Ada 2 layanan yang bisa digunakan masyarakat dalam aplikasi ini, diantaranya adalah layanan sampah terpilah dan layanan sampah liar, untuk layanan sampah terpilah masyarakat bisa menjual sampah plastik baik jenis PE maupun jenis kantong kresek (layer). Untuk pembayaran akan langsung melalui Digicash ke rekening masyarakat.
“Untuk sampah terpilah nanti kita akan membayar sampah-sampah plastik yang sudah dipilah oleh masyarakat, pembayaran langsung lewat Digicash, untuk kedua layanan sama nanti masyarakat melakukan input di aplikasi PROHIL,” jelasnya.(*/ARAS)