Warga Apresiasi PT Asahimas Edukasi Masyarakat Tentang Tanggap Bencana

Dprd ied

CILEGON – Masyarakat Kecamatan Ciwandan mengapresiasi PT Asahimas Chemical (ASC) yang telah menggelar Latihan Tanggap Darurat Gempa Bumi dan Tsunami yang selain diikuti karyawan, juga melibatkan masyarakat sekitar, pada Kamis (31/10/2019) sore.

Seperti diungkapkan oleh Jaya, warga Link. Gambiran, Kelurahan Gunung Sugih, Kecamatan Ciwandan, yang mengaku mendapatkan ilmu setelah mengikuti kegiatan tanggap darurat di perusahaan kimia asal Jepang tersebut.

“Alhamdulillah bisa dapat ilmu, hari ini mah cuma lari-lari sampai ke kantor kelurahan. Sebelumnya warga diundang ke kantor Asahimas dikasih penjelasan, belajar supaya kalau ada bencana harus bagaimana dan tidak panik,” ungkap Jaya, ditemui di tempat evakuasi bencana di halaman Kantor Kelurahan Gunung Sugih.

Jaya juga menjelaskan dirinya yang tinggal di sekitar pabrik-pabrik besar dengan teknologi tinggi, semula selalu merasa khawatir dengan dampak bencana industri. Namun kini bisa sedikit lega dengan informasi dan penjelasan dari perusahaan tersebut.

“Sebenarnya takut tinggal deket pabrik kimia, tapi tadi warga juga dijelaskan soal langkah-langkah yang dilakukan kalau ada bencana. Tidak mendekati sumber bencana, tidak mengikuti arah mata angin, pakai masker basah, banyak lah,” jelasnya.

dprd tangsel

Selain itu menurut Jaya, pihak PT ASC juga mengimbau kepada warga untuk tidak mudah terpancing isu-isu bencana yang belum tentu kebenarannya.

“Terima kasih buat Asahimas yang sudah mengajari kami. Karena setelah tsunami kemarin ada isu tsunami susulan, warga sampe pada ngungsi ke Kidul (Selatan dataran tinggi-red), tapi infonya mah hoaks. Tadi juga kita dihimbau itu, agar lebih teliti cari berita dari BMKG dan PVMBG,” imbuhnya.

Sementara itu, Humas PT ASC Rofi Khalatif juga berharap, dengan Latihan Tanggap Darurat Gempa dan Tsunami ini bisa mengedukasi masyarakat di sekitar perusahaan agar tidak panik dan mudah terprovokasi oleh informasi hoax yang bertebaran di media sosial.

“Kita melatih masyarakat agar tidak mudah panik dan lebih tenang kalau ada bencana. Ini agenda rutin, setiap tahun kita adakan latihan besar yang melibatkan semua stakeholder. Dan juga kita di setiap departemen setiap bulan juga mengadakan latihan,” ujar Rofi ditemui usai acara.

Edukasi penanggulangan bencana yang digelar ini juga diakui Rofi, sebagai bentuk tanggungjawab perusahaan agar membuat masyarakat sekitar tetap merasa tenang dan nyaman, meski tinggal berdampingan dengan industri.

“Harapannya masyarakat tidak panik dan tetap tenang ketika menghadapi bencana yang tidak kita ketahui. Ini bentuk tanggung jawab moral kami pelaku industri kepada masyarakat sekitar,” tandasnya. (*/Ilung)

Golkat ied