Peduli Korban Banjir, IKAD Banten Sambangi dan Beri Bantuan ke Posko Pengungsian di Lebak

Dprd ied

LEBAK – Ikatan Keluarga Anggota DPRD (IKAD) Banten peduli korban banjir bandang dan longsong di Kabupaten Lebak, Jumat (10/1/2020).

Para istri Anggota DPRD Banten turut memberikan simpati dan empatinya dengan memberikan bantuan kepada warga terdampak, yang juga turut hadir para pejabat struktural di lingkungan Sekretariat DPRD Banten mendampingi IKAD Banten.

Kemudian kepedulian itu juga dibuktikan dengan melihat langsung dari dekat tempat-tempat penampungan korban, untuk mengetahui kondisi terkini para korban.

Kunjungan istri-istri anggota DPRD Banten dipimpin langsung oleh Ny. Tinawati yang tidak lain adalah istri dari ketua DPRD Banten periode 2019-2024, Andra soni.

Lokasi pertama yang dikunjungi di Kampung Bolang, Desa Bungur Mekar, Kabupaten Lebak. Para istri anggota DPRD Banten itu langsung dihampiri korban yang terdampak banjir dan longsor.

dprd tangsel

Kedatangannya disambut dengan ribuan harapan warga. Mereka berharap dengan hadirnya istri dari para wakil rakyat tersebut bisa menyampaikan setiap keluh kesah yang dialami korban, untuk selanjutnya ditangani oleh pihak terkait.

“Kami menyampaikan belasungkawa yang sedalam-dalamnya atas musibah yang menimpa warga Banten. Mereka harus kehilangan tempat tinggal, serta harus kehilangan harta benda dan sanak saudara yang mereka cintai karena tewas tertimpa musibah banjir bandang beberapa waktu kemarin,” ucap Tinawati.

Ia pun berjanji akan menyampaikan aspirasi warga yang terkena dampak banjir kepada para suami mereka yang duduk di kursi DPRD Banten, untuk selanjutnya dicarikan jalan keluarnya atas yang dialami oleh warga yang tertimpa musibah banjir dan tanah longsor.

“Kita akan sampaikan kepada para suami kami, karena ini merupakan aspirasi masyarakat langsung yang harus kami sampaikan,” tegas Tinawati.

Ia menyampaikan, kehadiran istri-istri dari dewan tersebut dalam upaya mendukung tugas dan fungsi DPRD Banten sebagai wakil masyarakat di Provinsi Banten, agar bisa segera mencarikan jalan keluarnya bersama-sama pihak terkait, dalam mengatasi permasalah yang dialami korban banjir.

Selain mencari tahu kondisi terkini yang dialami korban, rombongan IKAD sengaja dengan membawa barang kebutuhan masyarakat yang masih tinggal dipengungsian, mulai dari makanan dan minuman, selimut, sarung dan lainnya. (*/Qih)

Golkat ied