Viral, Aksi Koboi Pengemudi Mobil Dinas Polisi: Tenteng Pistol Sambil Memaki dan Pukul Sopir Lain

FAKTA – Ada-ada aja kelakuan pengendara di jalanan. Kadang sifat asli seseorang yang arogan muncul ketika menemukan kondisi yang tidak menyenangkan di jalanan.

Seperti baru-baru ini aksi Koboi Jalanan oleh oknum yang diduga aparat, terekam video dan viral di media sosial.

Adalah sosok pengendara mobil berplat nomor dinas polisi, melakukan aksi pemukulan dan ancaman terhadap seorang sopir taksi online di Jakarta.

Peristiwa tersebut dikabarkan terjadi pada Kamis (4/5/2023) malam sekitar pukul 21.35 wib.

Dikutip dari keterangan yang diunggah akun Instagram @terang_media, peristiwa tersebut terjadi Tol Jakarta-Tangerang tepatnya dekat exit Tol Tomang, Grogol Petamburan, Jakarta Barat.

Pijat Refleksi

Dari video diketahui, aksi pengendara mobil itu memaki dan beberapa kali memukul sang sopir taksi online, karena dianggap telah memotong jalannya.

Tampak, sang pengendara mobil itu menenteng pistol sambil terus memaki-maki sopir taksi online. Pengendara arogan itu juga terus menerus memaksa agar sang sopir taksi online turun dari mobilnya.

Sempat beberapa kali pengendara mobil arogan itu meninggalkan sang sopir taksi online, tapi di beberapa kesempatan juga ia kembali datang untuk memukul. Kata-kata kasar terus terlontar dari mulut sang pengendara arogan tersebut yang mengarah ke sopir taksi online.

Diduga oknum aparat pengendara mobil plat dinas polisi menganiaya sopir taksi online, mengancam sambil menenteng pistol / Dok

 

Aksi arogan pengendara mobil itu, membuat Wakil Ketua Komisi III DPR RI Ahmad Sahroni geram. Ia bahkan mengunggah video aksi pengendara mobil itu di akun Instagramnya (@ahmadsahroni88).

“Plat Nopol dr Polda metro jaya @kapoldametrojaya Wajib di Cari Manusia yg pegang Senjata nya Musti di periksa, saya sangat Yakin sm Pak Kapolda Metro baru …bsk pastii dah ketemu orgnya.. @ntmc_polri @dirlantas,” tulis Ahmad Sahroni. “Arogan nya Ngerihhhh.” tutupnya. (*/Rijal)

 

KPU Cilegon Terimakasih
WP-Backgrounds Lite by InoPlugs Web Design and Juwelier Schönmann 1010 Wien