Dibangun di Atas Trotoar, Halte di Cikupa Pandeglang ini Sudah Rusak 

Lazisku

 

PANDEGLANG – Halte yang dibangun di atas trotoar jalan di Kampung Cikupa Kelurahan Saruni Kecamatan Pandeglang sudah terlihat rusak. Sarana umum yang baru selesai dibangun itu sudah ada bangunan yang rusak pada bagian atap.

Pantauan Fakta Banten di lokasi halte dibangun di atas trotoar jalan, bangunan yang baru selesai beberapa bulan bagian atap sudah rusak. Di lokasi bangunan yang berlogo Dinas Perhubungan itu juga terlihat sepi bahkan sebagiannya dipakai jualan.

Ks
dprd pdg

Yayan warga Pandeglang mengatakan, halte yang dibangun baru selesai beberapa bulan saja. Namun entah kenapa bagian atapnya sudah mengalami kerusakan, lebih heran lagi dia mengaku halte tersebut dibangun di atas trotoar jalan.

“Saya sangat menyayangkan dengan kualitas bangunan itu, ditambah penempatanya juga kurang tepat sebab menganggu jalur pejalan kaki. Sebagai warga saya berharap sarana seperti ini jangan asal bangun, agar manfaatnya bisa terasa,” harapnya.

Dihubungi terpisah kepala Dinas Perhubungan Kabupaten Pandeglang Tatang Muhtasar menuturkan bahwa banguan halte tersebut milik Dinas Perhubungan Provinsi. Dia mengaku kurang hafal baik itu anggaran maupun kenapa sarana tersebut dibangun di trotoar jalan.

“Itumah bangunan dari Dinas Perhubungan Provinsi Banten bukan milik Kabupaten, jadi saya kurang tahu,” pungkasnya. (*/Gus)

Dprs banten
WP-Backgrounds Lite by InoPlugs Web Design and Juwelier Schönmann 1010 Wien