Ditinggal Investor, Tempat Wisata Di Pantai Carita Pandeglang Terbengkalai

Sekda Pelantikan DPRD

 

PANDEGLANG – Banyak lokasi wisata yang ada di kawasan wisata Pantai Carita, Kecamatan Carita, Kabupaten Pandeglang ditinggal para pemilik dan investornya. Hal tersebut terlihat di beberapa lokasi wisata terbengkalai dan tidak dirawat oleh pemilik.

Kepala Dinas Pariwisata dan Kebudayan Kabupaten Pandeglang Neneng Nuraeni membenarkan bahwa ada sejumlah tempat wisata tidak dioperasikan oleh para pemilik dan investornya di wilayah Pantai Carita. Entah apa alasannya memang belum ada informasi yang pasti dari para pemiliknya.

“Ada beberapa tempat wisata ditelantarkan dan tidak terawat, bahkan warga sejumlah warga juga yang berada di sekitar itu kadang sangat menyangkan jika banyak liburan sementara daerah pantainya kerap ditutup karena lokasinya juga tidak beroperasi,” ungkap Neneng kepada Fakta Banten, Kamis (12/01/2023).

Lantik dprd

Ia menjelaskan, adanya lokasi wisata yang kurang terawat membuat pemandang kurang sedap di kawasan wisata pantai Carita. Karena dengan tidak beroperasi tempat terlihat kumuh dan kotor.

“Mengganggu juga dengan tempat-tempat wisata yang beroperasi oleh lokasi yang terlihat tidak terawat dan kumuh sehingga pemandangannya juga kurang bagus. Kami akan melakukan komunikasi dengan sejumlah pengelola dan pemilik yang ada di wilayah setempat,” papar Neneng.

Selain Kadiaparbud Pandeglang, Sandi Kepala desa Sukajadi Kecamatan Carita memang banyak tempat wisata yang tidak dioperasionalkan. Memang kurang bagus ketika tempat-tempat wisata yang ada di kawasan Carita tidak beroperasi semua, dikarenakan nantinya akan menjadi bangunan yang kumuh.

“Memang benar kurang bagus juga kalau banyak tempat tapi tidak beroperasi, ada beberapa tempat yang tidak oprasi dan ada juga yang akan dioperasikan namun masih nunggu proses jual beli. Kami dan pemerintah daerah terus mencoba mengkomunikasikan hal ini agar dunia pariwisata Khususnya Carita bisa kembali bangkit dan banyak pengunjung,” pungkasnya. (*/Gus)

Dinkes HUT Helldy
WP-Backgrounds Lite by InoPlugs Web Design and Juwelier Schönmann 1010 Wien