Mobil Terperosok Akibat Jalan Licin di Jalan Saketi-Malingping, 1 Orang Tewas

Hut bhayangkara

PANDEGLANG – Telah terjadi kecelakaan tunggal di Jalan Raya Saketi – Malingping KM 2 tepatnya di Kampung Carangdatang, Desa Banyumas, Kecamatan Bojong, Kabupaten Pandeglang, pada jam 14.30 WIB, Sabtu (23/6/2018).

Sebuah Mini bus dengan nopol A 7612 P bermuatan penuh dari arah Malingping terperosok ke pinggir jalan yang curam, hingga memakan korban jiwa.

Pada kejadian tersebut, 9 orang luka-luka, 1 orang meninggal dunia di lokasi.

Menurut saksi mata, Aday warga setempat mengatakan, kecelakaan yang terjadi dikarenakan jalan yang baru dibangun tersebut licin karena sedang hujan dan mengakibatkan mobil hilang kendali.

“Mobilnya sih pelan-pelan kang, ini karena jalannya yang licin. Jadi pas dia (mobil-red) nikung malah goyang sempet ke rem di punggung jurang malah langsung ngebalik,” katanya.

Loading...

Lebih lanjut ia mengungkapkan kecelakaan di jalan tersebut sering terjadi.

“Padahal baru kemaren kang ada yang kecelakaan sama karena licin, mobil juga muter-muter tapi alhamdulilah selamet mah setelah mobil disusul motor jatuh itu kemarin,” terangnya.

Ia juga menjelaskan bahwa seringnya terjadi kecelakaan roda empat atau pun roda dua semenjak dibangunnya jembatan dua di KM 2 Saketi Malingping.

“Ini semenjak dibangun jembatan sering terjadi kecelakaan, kan pas ngebangun jembatanya ngebongkar jalan sebelumnya. Setelah dibangun lagi, jalannya licin kalau kena air hujan, jadi hati-hati aja kalau lewat sini,” jelasnya.

Diketahui dalam beberapa bulan kebelakang ini sering terjadi kecelakaan akibat terperosok di ruas jalan tersebut, semenjak dibangunnya jembatan.

Warga setempat yang melihat kejadian tersebut langsung mengevakuasi korban. (*/Temon)

Ks rc
WP-Backgrounds Lite by InoPlugs Web Design and Juwelier Schönmann 1010 Wien