Warga Sumuranja Puloampel Keluhkan Penambangan Batu di Gunung Gede dan Merdeka

BPRS CM tabungan

SERANG – Ribuan warga Desa Sumuranja, Kecamatan Puloampel, Kabupaten Serang, merasakan keresahan dan kekhawatiran akibat adanya ancaman dari aktivitas penambangan batu yang semakin merambah lokasi Gunung Gede dan Gunung Merdeka di wilayah tersebut, sejak beberapa bulan terakhir.

Sebagaimana diketahui, di lereng kedua gunung yang memiliki histori perjuangan para leluhur untuk kemerdekaan negeri ini, tinggal ribuan warga Desa Sumuranja. Dimana kondisi saat ini, beberapa pegunungan di wilayah Bojonegara dan Puloampel sudah sekian lama telah dilakukan penambangan batu, yang kini areanya semakin mendekati lokasi Gunung Merdeka dan Gunung Gede.

Dari informasi yang beredar di tengah masyarakat, sudah ada investor yang sedang berupaya melakukan izin penambangan. Hal ini diungkapkan oleh salah satu warga Sumuranja, Alhasbi, Minggu (12/8/2018).

“Ancaman ini akan semakin nyata, saya ikut sosialisasi izin Analisis mengenai Dampak Lingkungan (Amdal). Pengajuan izin penambangan itu luas lahannya 168 hektar,” ungkapnya.

Lebih lanjut, Hasbi menjelaskan, ada empat desa yang terdampak penambangan batu, yakni Desa Sumuranja, Pulo Ampel, Banyuwangi di Kecamatan Pulo Ampel, dan Desa Pengarengan di Kecamatan Bojonegara.

Loading...

Hasbi yang juga merupakan aktivis Pembela Tanah Air (PETA) ini mengatakan, dampak lingkungan terutama terjadinya tanah longsor serta pencemaran udara berupa debu menjadi ancaman serius kepada warga, jika rencana penambangan ini direalisasikan.

“Sudah ada perusahaan yang mengajukan izin penambangan itu. Secara tegas kami menolak rencana penambangan itu,” kata Hasbi yang selama ini tengah fokus dalam program penghijauan di Gunung Merdeka dan Gunung Gede.

Berdasarkan pemantauan yang dilakukan pihaknya, pegunungan di sekitar Gunung Merdeka sudah dilakukan penambangan. Ia juga menegaskan menolak penambangan batu tersebut.

“Kedua gunung itu adalah yang kami miliki saat ini untuk menjaga keseimbangan alam, laut kami sudah habis untuk kepentingan industri. Kami hanya minta gunung itu jangan dirusak,” tegasnya. (*/Ilung)

[socialpoll id=”2513964”]

KPU Pdg Coklit
WP-Backgrounds Lite by InoPlugs Web Design and Juwelier Schönmann 1010 Wien