Koalisi PDIP-Gerindra Usung Muhamad-Saras di Pilkada Tangsel

Lazisku

TANGERANG SELATAN – Dewan Pimpinan Pusat (DPP) Partai Gerindra resmi mengusung keponakan Prabowo Subianto, Rahayu Saraswati Djojohadikusumo untuk maju sebagai Calon Wakil Walikota di Pilkada Tangsel 2020.

Anak Hashim Djojohadikusumo itu dipasangkan dengan Muhamad pada Pilwalkot Tangsel 2020. Muhamad diketahui merupakan Sekretaris Daerah Tangsel saat ini. PDIP dan Gerindra berkoalisi mengusung pasangan ini.

Pengumuman pengusungan itu disampaikan langsung oleh Ketua Umum Partai Gerindra, Prabowo Subianto di kediamannya, Senin (20/7) malam. Dalam pengumuman itu, turut hadir Sekjen PDI Perjuangan, Hasto Kristiyanto.

Ks

“Dengan bangga saya menyerahkan rekomendasi ini untuk Drs Haji Muhamad sebagai bakal calon walikota dan mbak Rahayu Saraswati sebagai bakal calon wakil walikota Tangsel,” kata Prabowo, Senin (20/7).

Prabowo mengatakan, pengusungan tersebut dikarenakan partainya memilih kader terbaik untuk mengabdi kepada rakyat. Selain itu, kata dia, partainya juga mendorong agar pemimpin berusia muda yang maju.

“Saya kira ini demokrasi, pemimpin rakyat kita tawarkan ke rakyat, rakyat yang menilai, rakyat yang memilih. Kita tut wuri handayani, kita dorong yang muda untuk maju,” ucap dia.

Ditemui usai pengumuman itu, Saras tidak mempermasalahkan anggapan yang menyebut dirinya mendapat privilege atau hak istimewa untuk maju di Pilwalkot itu.

Meski demikian, ia menjelaskan, pencalonannya pada Pilwalkot Tangsel karena memang mendapat dukungan dari struktur partai.

dprd pdg

“Tentunya anggapan seperti itu pasti ada, tetapi tentu saya maju karena dukungan dari struktur dan juga dari masyarakat, yang itu juga disambut baik oleh Pak Prabowo,” kata dia.

Lebih lanjut, selain koalisi dengan PDI Perjuangan, Saras mengatakan partainya juga masih melakukan komunikasi dengan partai lain untuk menggalang koalisi lebih besar.

“Kami sangat membuka kemungkinan seluas-luasnya untuk partai lain bisa bergabung dalam koalisi kami,” kata dia.

Sementara itu, Wakil Ketua Umum Partai Gerindra Sufmi Ahmad Dasco menjelaskan alasan partainya mengusung Muhamad-Rahayu Saraswati.

Ia menyebut Tangsel adalah salah satu wilayah yang menjadi perhatian Gerindra. Karenanya, penetapan pasangan dilakukan setelah digelar survei di wilayah itu.

“Hasil survei yang dilakukan kita melihat bahwa kemungkinan besar untuk menang, kalau kemudian kita menyatukan pada pasangan calon yang malam hari ini diberikan rekomendasi,” kata Dasco.

Selain keponakan Prabowo itu, bursa calon kepala daerah yang akan maju di Pilwalkota Tangsel memang mulai bermunculan belakangan ini.

Di antaranya anak Wakil Presiden Ma’ruf Amin, Siti Nur Azizah yang diusung oleh Partai Demokrat. Nur Azizah akan didampingi politikus Partai Keadilan Sejahtera RuhamaBen.

Sementara Golkar mengklaim akan mendukung Benyamin Davnie dan Pilar Saga Ichsan. Pilar merupakan putra Ratu Tatu Chasanah, ketua DPD Golkar Banten sekaligus Bupati Serang saat ini. Sementara Benyamin Davnie, merupakan Wakil Wali Kota Tangsel selama dua periode. (*/CNN)

Kpu
WP-Backgrounds Lite by InoPlugs Web Design and Juwelier Schönmann 1010 Wien