PT KPSE Bantu Korban Banjir di Ciwandan

Dprd

CILEGON – PT KPSE selaku anak perusahaan Krakatau Posco yang bergerak di bidang sosial melakukan monitoring di tempat kejadian banjir, tepatnya di Kelurahan Samangraya, Kubangsari, dan Tegal Ratu pada Sabtu (10/2/2018).

Mereka memantau sejak pagi di lokasi banjir dan menghubungi para RT dan aparat pemerintah untuk menanyakan jumlah korban banjir untuk diberikan bantuan sementara berupa sembako dan makan siang kepada warga yang menjadi korban banjir di tiga kelurahan tersebut.

“Sementara ada sekitar 600-an nasi bungkus yang kami bagikan ke warga di Kelurahan Samangraya, Kubangsari dan Tegal Ratu yang lenjadi korban,” ujar Abdul Mu’in selaku direksi KPSE.

Ia menambahkan perusahaannya saat ini baru bisa membantu makan siang untuk warga.

Sankyu rsud mtq
Dede pcm hut

“Kami saat ini baru bisa membantu makan siang. Karena korban banjir nggak mungkin masak karena sibuk membereskan barang-barang di rumahnya,” imbuhnya.

Sementara itu, Mustofa salah satu warga Tegalratu mengatakan, pihaknya mengucapkan terimakasih kepada KPSE yang sudah membantu makan siang.

“Para korban banjir pastinya butuh makan karena mereka sibuk dengan barang-barang rumahnya dan bersih-bersih juga,” katanya.

Namun, Mustofa berharap agar diberikan solusi konkret, nyata untuk masalah banjir ini. Ia meminta agar semua elemen yang bertanggung jawab baik pemerintah dan industri bisa menyelesaikan masalah.

“Tolonglah disegerakan solusi konkretnya. Agar banjir ini tak terulang lagi,” ungkapnya singkat. (*/Cholis)

Dprd dinkes kpni hut
WP-Backgrounds Lite by InoPlugs Web Design and Juwelier Schönmann 1010 Wien