Bedakan Daging Sapi dan Babi Lewat Tiga Perbedaan Ini Menurut Dokter Hewan

Dprd ied

CILEGON – Menyikapi temuan adanya daging babi di Pasar Baru Kranggot Cilegon, pada Sidak Satgas Pangan pada Sabtu subuh pagi tadi (17/6/2017) sekitar Pukul 4.45 WIB, masyarakat diimbau untuk lebih hati-hati saat membeli daging di pasar.

Pengetesan daging menggunakan porsenteskit oleh dr Abrahamsyah beserta tim, yang akhirnya bisa menemukan penjual daging babi di pasar tradisional terbesar di Kota Cilegon ini.

Diketahui sebanyak 35 kilogram daging positif merupakan daging babi yang diperjual belikan.

dprd tangsel

Dokter Hewan Abrahamsyah memaparkan, terkait perbedaan antara daging babi dan daging sapi, masyarakat bisa melihatnya dengan tiga perbedaan.

“Pertama pada segi warna, kalau daging babi warnanya lebih merah muda kalau daging sapi merah tua , kemudian yang kedua seratnya kalau daging babi terasa halus sedangkan pada daging sapi lebih kasar, dan ketiga kandungan lemak pada daging babi lebih banyak lemak,” ujar dr Abrahamsyah.

Masyarakat diharapkan lebih waspada terhadap daging yang sekarang beredar di pasaran.

“Apalagi menjelang Idul Fitri, karena bukan apa-apa, ini juga sangat penting di tengah harga daging yang cukup melambung tinggi. Nah disini daging babi dijual dengan harga Rp 60 ribu perkilogram. Masyarakat harus jeli melijat itu,” pungkasnya. (*)

Golkat ied