MTQ Tingkat Kota Cilegon, Kafilah Cibeber Jamin Tak Ada “Peserta Cabutan”

DPRD Cilegon Idul Adha

CILEGON – Dalam gelaran Musabaqoh Tilawatil Qur’an (MTQ) ke XVIII yang akan berlangsung di Kecamatan Purwakarta 11 – 15 Februari 2019, berbagai persiapan sudah dilakukan oleh para kontestan, salah satunya menyiapkan pawai arak – arakan yang akan dimulai pada hari Senin (11/2) besok.

Salah satu kontingen yang sudah mempersiapkan itu adalah kontingen
asal Kecamatan Cibeber.

Rachimin, Ketua kontingen dari Kecamatan Cibeber mengaku optimis meraih juara dalam ajang MTQ ke-18 yang digelar Kecamatan Purwakarta ini.

DPRD Pandeglang Kurban
Kpu

“Berbekal pengalaman dan pembinaan yang kontinyu, kami optimis menjuarai lomba MTQ tingkat Kota yang ke-18 ini,” katanya, Minggu(10/2/2018).

“Para kontestan yang akan kami tampilkan di tingkat Kota adalah para kafilah yang secara keilmuan mumpuni dan juga atas seleksi yang kami lakukan sebelum dikirim di tingkat Kota dan kesemua kontestan yang diturunkan adalah asli warga Kecamatan Cibeber, bukan Cabutan dari daerah lain,” imbuhnya.

Gerindra Banten Idul Adha

Lebih lanjut dikatakannya pada pawai Ta’aruf yang digelar besok, kontingen Kecamatan Cibeber akan menurunkan 1300 Kafilah dan untuk peserta MTQ akan menurunkan 58 peserta dari semua Cabang, yakni Tilawah Alquran, Hifzhil Quran Tafsir Quran, Khat Al Quran, Syarh Al quran Fahm Alquran, Qiroat Al Kutub, Musabaqoh Makalah Al Quran, dan Musabaqoh Hifzhal Hadist.

“Dan sekali lagi saya tegaskan kafilah kami adalah tidak satupun cabutan, semuanya asli warga Cibeber dan kami yakin akan meraih juara dalam ajang MTQ tingkat Kota ini,” pungkasnya.(*/Red)

Golkar Banten Idul Adha
WP-Backgrounds Lite by InoPlugs Web Design and Juwelier Schönmann 1010 Wien