Dukung Program Buatan Lokal, Koperasi Pokja Wartawan Banten Launching Produk

BPRS CM tabungan

 

SERANG – Dalam rangka Hari Koperasi Nasional (Harkopnas) ke-75, Koperasi Bhakti Pokja Wartawan Banten melaunching beberapa produk, diantaranya kopi, gula aren semut dan produk yang lainnya. Dimana produk-produk tersebut merupakan hasil kerjasama koperasi dengan para mitra.

Staf Ahli Gubernur Bidang Kemasyarakatan dan Sumber Daya Manusia (SDM) Setda Provinsi Banten, Agus Setiawan mengatakan, saat ini pemerintah terus berupaya dalam rangka pemulihan ekonomi akibat dampak pandemi Covid-19, sehingga diharapkannya dengan produk yang telah dilaunching dapat membantu dalam upaya yang dilakukan oleh pemerintah.

“Saat ini sedang digiatkan dalam rangka pemulihan ekonomi setelah adanya pandemi, insyaallah dari aktifitas koperasi ini dapat berkontribusi dalam pemulihan ekonomi di provinsi Banten,” ungkap Agus Setiawan dalam sambutannya, Kamis (21/7/2022).

Menurutnya, perkembangan suatu koperasi harus didukung dengan beberapa keunggulan, diantaranya sinergi antar pengurus maupun dengan pihak lainnya.

“Koperasi Pokja ini punya keunggulan SDM, dimana berkumpul dan bersinergi sehingga terdapat multy effect, ditambah Pokja memiliki banyak keunggulan yang lainnya,” katanya.

Sementara itu, Kepala Dinas Pertanian Provinsi Banten M Agus Tauchid mengapresi atas dilaunchingnya beberapa produk dari Koperasi Pokja Wartawan, yang diantaranya kopi. Lantaran saat ini kopi memiliki peluang yang besar dalam pasaran.

Loading...

“Pertahunnya di Provinsi Banten dapat menghasilkan sekitar 2500 ton kopi, Ini peluang, inisiasi luar biasa dan Dinas pertanian sangat mensuport,” ujarnya.

Sedangkan, Ketua Koperasi Bhakti Pokja Wartawan Banten, Teguh Mahardika mengatakan saat ini pemerintah terus berupaya dalam mempercepat pemulihan ekonomi, salah satunya mengajak semua pihak untuk dapat membeli dan lebih bangga menggunakan produk lokal.

“Ini salah satu bentuk kita dalam mengkampanyekan bangga buatan lokal, kita juga berharap produk-produk ini dapat turut serta membantu para mitra koperasi dalam pemulihan ekonominya,” ungkap Teguh begitu dirinya disapa, Kamis (21/7/2022).

Selain itu, tujuan kegiatan tersebut dilakukan untuk menunjukkan bahwa terdapat beberapa produk asal Provinsi Banten dapat dijadikan sebagai unggulan.

“Banyak produk yang sebenarnya dapat dijadikan icon untuk buah tangan dari Provinsi Banten, misalnya kopi debusta ini yang merupakan kopi yang tumbuh di Provinsi Banten serta gula aren semut dengan berbeda varian, baik itu original, jahe dan lainnya,” katanya.

Ditempat yang sama, Ketua Pokja Wartawan Harian Elektronik Provinsi Banten, Deni Saprowi menyampaikan dengan hadirnya Koperasi Pokja Wartawan Banten sebagai tempat sinerginya semua pihak, sehingga diharapkan dapat berkontribusi dalam percepatan pemulihan ekonomi.

“Tentunya dengan kerjasama dengan semua pihak dapat mempermudah dalam hal pemulihan ekonomi,” tuturnya.

Turut hadir dalam kegiatan tersebut, Kepala Bapenda Provinsi Banten Opar Sohari, Kepala DPUPR Provinsi Banten Arlan Marzan, Kepala Biro Adpim Setda Provinsi Banten Beni Ismail, Sekretaris Distan Provinsi Banten Asep Mulya Hidaya, Sekretaris Diskominfo, Statistik dan Persandian Provinsi Banten Ai Dewi Suzana serta tamu undangan yang lainnya. (*/Faqih)

KPU Pdg Coklit
WP-Backgrounds Lite by InoPlugs Web Design and Juwelier Schönmann 1010 Wien