Jokowi Kenakan Baju Adat Tanimbar saat Pidato Kenegaraan, Besok Pakai Baju Apa?

Hut bhayangkara

JAKARTA – Presiden Joko Widodo (Jokowi) telah menyampaikan pidato kenegaraan di Sidang Tahunan MPR, Jakarta, pada Rabu, (16/8/2023). Jokowi hadir menggunakan baju adat dari Tanimbar, Maluku.

“Benar, ini baju adat dari Kepulauan Tanimbar, Provinsi Maluku,” tulis Jokowi dalam akun media sosial Facebook miliknya.

Presiden Joko Widodo dalam pidato kenegaraannya menyampaikan jika Indonesia mempunyai peluang besar dalam menghadapi bonus demografi tahun 2045 nanti.

Untuk itu kata dia, berbagai pondasi menuju ke sana, saat ini terus digencarkan.

“Pembangunan infrastruktur untuk mempermudah aksesibilitas, hilirisasi yang terus kita gencarkan serta penyiapan SDM yang unggul,” katanya.

Loading...

Dikatakannya, peringatan Hari Ulang Tahun ke-78 Proklamasi Kemerdekaan Republik Indonesia besok akan digelar lebih meriah.

“Masyarakat ikut terlibat serta mengikuti kegiatan perayaan di istana. Selain Upacara Peringatan Detik-Detik Proklamasi, akan ada pertunjukan musik dan lagu, atraksi pesawat udara, dan lain-lain,” katanya.

“Karena itulah, rangkaian Peringatan Hari Kemerdekaan besok akan dimulai lebih pagi. Peserta dan undangan yang datang ke istana akan memakai busana nasional dari daerah,” sambungnya.

Diketahui, Jokowi saat menghadiri upacara peringatan HUT ke-77 RI lalu menggunakan baju Dolomani dari Sulawesi Tenggara. Untuk tahun ini ia belum memberikan bocornannya.

“Ayo tebak, besok saya akan mengenakan busana daerah mana?” tanyanya. (*/Faqih)

Ks rc
WP-Backgrounds Lite by InoPlugs Web Design and Juwelier Schönmann 1010 Wien