Duta Politik Hadir di Tengah Masyarakat Cilegon, Ini Tugas dan Tanggungjawabnya

Dprd ied

CILEGON – Acara Grand Final Pemilihan Duta Politik Kota Cilegon 2023 telah sukses terselenggara, Senin (6/3/2023) di Hotel Aston Kota Cilegon.

10 Finalis Pemilihan Duta Politik Kota Cilegon pada grand final tersebut diberikan kesempatan untuk menampilkan bakat dan kemampuan akademik serta non akademiknya.

Satu per satu peserta diuji dengan beberapa pertanyaan dari panitia penyelenggara dan dinilai oleh Dewan Juri yang terdiri dari unsur Pimpinan DPRD Kota Cilegon, yakni Ketua, Isra Mi’raj; Wakil Ketua I, Hasbi Sidik; dan Wakil Ketua II, Nurrotul Uyun.

Setelah diberikan beberapa pertanyaan, para peserta menampilkan bakat non akademiknya masing-masing.

Dimulai dari penampilan tari, silat, puisi, bernyanyi, beat box, dan lainnya.

Penampilan pun disambut oleh tepuk tangan meriah dari para penonton yang hadir pada kesempatan tersebut.

Mereka terdiri dari partai politik, lurah se-Kota Cilegon yang turut mendukung putra-putri daerahnya, para pendukung atau suporter masing-masing peserta, keluarga dari para peserta sendiri, dan juga beberapa Kepala OPD yang hadir.

Disamping itu, Helldy Agustian selaku Walikota Cilegon juga turut hadir didampingi oleh Wakil Walikota Cilegon Sanuji Pentamarta, Kapolres Cilegon AKBP Eko Tjahyo Untoro, dan Ispahan Setiadi perwakilan Direktorat Jenderal Polpum Kemendagri yang turut menjadi dewan juri pada babak penyisihan.

Setelah melalui penilaian ketiga dewan juri, di akhir keluar beberapa nama yang terpilih Duta Politik Demokrasi, Duta Politik Berbakat, Duta Politik Bersahabat, Duta Politik Kreatif, Duta Politik Inspiratif, Duta Politik Intelijen, dan Duta Politik Favorit.

Dari ketujuh peserta yang terpilih menjadi duta politik dengan kategori di atas, terdapat tiga peserta yang lolos masuk ke tiga besar.

Dari ketiga besar tersebut, terpilihlah Muhammad Fahri Ramadhan Cilegon sebagai juara 1 Duta Politik Kota Cilegon, kemudian Daffa Putri Prananda sebagai juara 2, dan Ratu Inayah meraih juara 3.

dprd tangsel

Pada saat diwawancarai, ketiga juara tersebut menyampaikan beberapa kesan karena telah terpilih menjadi perwakilan Pemerintah Kota Cilegon untuk menyosialisasikan pentingnya masyarakat untuk berpartisipasi dalam politik atau kontestasi Pemilu 2024.

Serta mereka juga menyampaikan beberapa pesan dan harapan setelah terpilih menjadi Duta Politik Kota Cilegon.

“Untuk pesan saya mengenai acara ini sebuah perasaan dan campur aduk ya gimana perasaan bahagia senang sedih bahkan melihat ke arah depan suatu tantangan luar biasa besar bagi kita semua menanti ini luar biasa bener-bener,” kata Muhammad Fahri Ramadhan, siswa asal SMAN 1 Kota Cilegon kepada Fakta Banten.

Fahri juga berharap, dan berpesan kepada seluruh generasi milenial, agar turut berpartisipasi pada Pemilu dan Pilkada tahun 2024 mendatang.

Karena menurutnya, generasi milenial merupakan generasi penerus bangsa yang menentukan arah masa depan bangsa.

“Siapa lagi kalau bukan kita. Karena momen tahun depan momen poros utama kita mau dibawa kemana Kota Cilegon kedepannya, akan kah lebih baik atau lebih buruk itu di tangan kita semua,” pungkasnya.

Menambahkan, Daffa Putri Prananda sebagai Juara 2 Duta Politik Kota Cilegon mengaku bahwa ia dan teman-teman finalis Duta Politik lain memiliki peran untuk meningkatkan partisipasi pemilih pada Pemilu 2024.

“Ini sejarah yah di Cilegon dan di Indonesia, pertama kali ada duta politik. Tentunya peran dari duta politik ini fokus kepada meningkatkan partisipasi pemilih yang dimana pemilih pada hari ini banyak dari generasi milenial,” jelas Daffa Putri Prananda, mahasiswi asal Universitas Serang Raya (Unsera).

Terakhir, tambahan dari Ratu Inayah sebagai Juara 3 Duta Politik Kota Cilegon berharap semua kalangan masyarakat baik itu pemerintah, wakil rakyat, anak muda dan lainnya dapat bersinergi meningkatkan partisipasi Pemilu 2024 mendatang.

“Harapan kami kedepannya sebagai duta politik Kota Cilegon, kita mampu sama-sama bersinergi untuk meningkatkan partisipasi politik terutama pemilih pemula yang ada di Kota Cilegon supaya nanti tahun 2024 mereka punya kemauan untuk berpartisipasi dalam pemilu dan pilkada,” tutupnya. (*/Hery)

Golkat ied