Jarnas ABW Cilegon Terbentuk, Dukung Anies Baswedan Nyapres di 2024
CILEGON – Jaringan Nasional Anies Baswedan (Jarnas ABW) Pengurus Daerah Kota Cilegon resmi terbentuk dan mendukung Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan untuk maju menjadi kandidat dalam pencalonan presiden pada tahun 2024 mendatang.
Hal tersebut dikatakan oleh Ketua Jarnas ABW Kota Cilegon Rebudin saat konferensi pers, Senin, 4 Juli 2022.
“Agenda hari ini bahwa telah lahirnya sebuah relawan jarigan Anies baswedan menuju kontestasi pilpres 2024 telah lahir,” kata Rebudin.
Diungkapkannya, dengan lahirnya struktural di tingkat DPD ini kevdepannya akan segera membentuk jenjang kepengurusan relawan Jarnas ABW di 8 kecamatan yang ada di Kota Cilegon.
Bahkan tak hanya itu, para relawan pendukung Anies Baswedan ini akan membentuk ranting di 43 kelurahan.
“Kita mau massif bergerak untuk sosialisasi. Fase pertama adalah bagaimana dikenal dan disukai. Kami ingin sajikan dalam fase itu agar sosok Bung Anies dikenal, agar Pak Anies lebih disukai di Cilegon ini,” terangnya.
Sementara itu, Wakil Ketua Jarnas ABW Kota Cilegon Sofwan mengatakan, Anies Baswedan merupakan sosok pemimpin yang mendekati siddiq, amanah dan fathonah.
Untuk itu, melalui Jarnas ABW ini akan disosialisasikan sosok Anies Baswedan untuk meningkatkan elektabilitas dan optimis untuk menang.
“Ketika Anies masuk dalam tiga besar (Capres 2024), yang mendekati Siddiq, Amanah Fathonah itu Pak Anies Baswedan,” pungkasnya. (*/Red)