Pengidap AIDS Aksi Jalan Kaki Keliling Indonesia, Hari Sumpah Pemuda Sampai di Cilegon

DPRD Cilegon Idul Adha

CILEGON – Masih parahnya stigma negatif masyarakat terhadap pengidap HIV dan AIDS di Indonesia, membuat Cak Gareng (34) melakukan perjalanan keliling Indonesia untuk mengkampanyekan dan mengajak untuk mengayomi orang dengan HIV AIDS (ODHA).

Sabtu, 28 Oktober 2017 bertepatan dengan Hari Sumpah Pemuda, Cak Gareng tiba di Merak, setelah berjalan kaki selama 5 tahun sejak 10 November 2017.

Di kota ini, Ia disambut oleh komunitas, dokter, instansi dan organisasi lainnya. Raut wajahnya sangat segar dan penuh semangat.

DPRD Pandeglang Kurban

Pria yang bernama Asli Wijiyanto ini melakukan perjalanan keliling Indonesia sejak 7 November 2015 dan akan tiba di Jakarta 10 November 2017 bertepatan dengan hari pahlawan. Aksi ini ia berinama “Langkah Kaki Jelajah Negeri” melintasi Pulau Jawa, Bali, Papua, NTB, NTT, Papua, Sulawesi, Kalimantan, dan Sumatera bahkan ia sempat berkunjung ke Papua Nugini.

Dalam aksinya, Cak Gareng mengampanyekan stop diskriminasi terhadap ODHA.

Gerindra Banten Idul Adha

“Kami tak mau disebut penderita, sebut kami ODHA. Kami bukan penderita karena kami tidak menderita. Karena anggapan masyarakat selama ini salah. ODHA sehat, bisa berkarya dan berbuat untuk sesama,” ungkapnya dengan penuh semangat.

Kpu

Dalam perjalan keliling Indonesia, Cak Gareng melakukan campaign, mengunjungi komunitas-komunitas, Kampus, dan Intansi Pemerintahan.

“Di setiap kota yang saya singgahi, saya menyempatkan berkunjung ke komunitas dan instansi lainnya, untuk melakukan soisalisasi, campaign dan silaturahmi,” ungkapnya kembali.

Di tempat yang sama, Kasi Kelembagaan dan Kepramukaan Dispora Banten, TW Pratomo, memberikan dukungannya terhadap aksi yang dilakukan oleh Cak Gareng.

“ODHA itu ya jangan didiskriminasi, kita harus sama-sama paham dan mengerti, bahwa mereka adalah sama dengan kita, masih bisa berkarya, masih bisa berbuat baik untuk sesama. Kita harus mematahkan stigma di masyarakat bahwa ODHA itu selalu negatif adalah salah,” ungkapnya dalam sambutannya.

Dalam perjalanan dari Merak ke Jakarta, Cak Gareng kini ditemani Muib dari Nganjuk Jawa Timur, Budi dari Padang Sumatera Barat dan Sandi dari Banten.

Cak Gareng berangkat ke Jakarta tanggal 28 Oktober di hari sumpah pemuda, ia melakukan perjalanan menuju Jakarta dan rencananya akan menemui Presiden Jokowi pada tanggal 10 November bertempatan dengan hari Pahlawan. (*/Cholis)

Golkar Banten Idul Adha
WP-Backgrounds Lite by InoPlugs Web Design and Juwelier Schönmann 1010 Wien