Hadiri Pelantikan DPD KNPI Cilegon Periode 2023-2026, Sekretaris DPW: Jangan Ikut Berpolitik

Lazisku

 

CILEGON – Sekretaris Dewan Pimpinan Wilayah (DPW) Komite Nasional Pemuda Indonesia (KNPI) Provinsi Banten, Martua Nainggolan hadiri pelantikan Dewan Pengurus Daerah (DPD) Komite Nasional Pemuda Indonesia (KNPI) Kota Cilegon Periode 2023-2026 di Greenotel Cilegon, Selasa, (20/6/2023).

Kepengurusan DPD KNPI Kota Cilegon yang dipimpin Rizki Putra Sandika untuk periode 2023-2026 menggantikan Najmudin di kepengurusan sebelumnya ini, dilantik secara resmi oleh Martua Nainggolan sendiri.

Ks

Adapun pengurus yang dilantik, selain Rizki Putra Sandika selalu ketua, juga ada Edi Junaedi sebagai sekretaris, dan para ketua bidang beserta jajaran dan komisi-komisi.

Martua Nainggolan menyampaikan, mengucapkan selamat dan apresiasi kepada pengurus DPD KNPI Kota Cilegon Periode 2023-2026 yang baru dilantik hari ini.

“Semua teman-teman pemuda semua yang dilantik hari ini, merupakan generasi emas yang akan mengambil tongkat estafeta perjuangan para tokoh di Kota Cilegon,” ujarnya.

dprd pdg

Martua juga berpesan kepada pengurus yang baru saja dilantik, bahwa organisasi KNPI bukan organisasi politik dan tidak boleh turut berperan dalam politik praktis.

“KNPI itu tidak berpolitik, walaupun organisasi itu human atau orang, organisasinya tidak berpolitik, tapi kita human personality itu kembali ke mereka. Semua warga masyarakat Indonesia mempunyai hak politik, tapi organisasinya tidak ikut campur berpolitik, itu harapan saya,” tegas Martua.

Menanggapi hal tersebut, Rizki Putra Sandika sependapat dengan Sekretaris KNPI Provinsi Banten.

Dikatakan oleh Rizki, bahwa KNPI tidak boleh berpolitik, dan harus mengedepankan independensi yang tinggi.

Dirinya juga berkomitmen untuk tetap menjaga netralitas, dikarenakan ketua merupakan simbol dari organisasi itu sendiri, yang dimana orang akan melihat sebuah organisasi seperti apa ialah dilihat dari ketuanya terlebih dahulu.

“Sebagai ketua adalah simbol dan kemudian ini menjadi komitmen bersama, namun jika ada pengurus atau anggota KNPI yang sebagai calon anggota legislatif itu kan hak mereka kita harus support, tapi support secara perkawanan, secara organisasi tidak boleh, KNPI tidak boleh berpihak tidak mendukung siapapun, tapi kita saling mendukung saling support. Dan saya sebagai ketua menjaga posisi ketidakberpihakan KNPI,” ucap Rizki. (*/Hery)

Kpu
WP-Backgrounds Lite by InoPlugs Web Design and Juwelier Schönmann 1010 Wien