Isro Mi’raj atau Robinsar, Golkar Tak Lagi Targetkan Calon Walikota Cilegon di Pilkada 2024?

Dprd

 

CILEGON – Pasca Ratu Ati Marliati menyatakan mundur dari penugasan sebagai bakal calon Walikota Cilegon, peta persaingan di internal dan target capaian Partai Golkar mengalami perubahan dalam menghadapi Pilkada 2024 mendatang.

Meski Ratu Ati mundur, bursa kandidasi kader internal Golkar untuk Pilkada Cilegon ternyata tidak langsung menjadi milik Isro Mi’raj, Ketua DPRD Cilegon.

Kemunduran Ratu Ati ternyata digantikan dengan memunculkan nama Robinsar, politisi milenial Partai Golkar yang baru berhasil meraih suara terbanyak pada Pileg 2024 kemarin.

“Setelah Ibu Ati mundur, DPD Golkar Cilegon ternyata langsung mengusulkan nama Robinsar ke DPP. Jadi sekarang yang dapat penugasan dari Partai Golkar tetap dua orang, yaitu Kang Isro Mi’raj dan Robinsar,” Bahrul Ulum, Sekretaris DPD Partai Golkar Banten, Senin (8/4/2024).

Sankyu rsud mtq

Namun dari dua nama bakal calon yang mendapat penugasan DPP, kali ini Partai Golkar belum memastikan terkait target capaian di Pilkada Cilegon mendatang.

Bahrul Ulum mengaku belum bisa memastikan apakah Golkar akan tetap mengusung kadernya sebagai calon walikota atau hanya sebatas wakil walikota.

“Saat Golkar menugaskan Ibu Ati, target partai memang harus jadi Walikota Cilegon, tapi dengan konstelasi berubah seperti ini kita mempertimbangkan ulang dengan melihat tren elektabilitasnya,” ungkapnya.

“Kita akan melihat ke depannya antara Kang Isro Mi’raj apa Robinsar yang bagus secara elektabilitas, sebelum nanti mengerucut satu nama,” imbuh Ulum.

Bahrul Ulum juga mengungkapkan bahwa mundurnya Ketua DPD Golkar Kota Cilegon Ratu Ati Marliati dari bursa pencalonan Pilkada terjadi secara mendadak dan tanpa pembahasan sebelumnya.

“Kami juga kaget bahwa Ibu Ati menyatakan tidak maju dalam pencalonan, kami juga baru mendapatkan kabar saat acara Bukber kemarin itu. Tapi apapun itu kami menghargai keputusan dari beliau,” ujarnya.

Sebelumnya diberitakan, nama Isro Mi’raj dan Robinsar sendiri sempat digadang-gadang berpeluang untuk dipinang menjadi bakal calon wakil walikota oleh kandidat lain.

Dede pcm hut

Nama Isro Mi’raj sang Ketua DPRD Cilegon sempat santer tengah dilirik untuk mendampingi bakal calon Walikota Cilegon petahana Helldy Agustian. Helldy dan Isro selama ini dinilai memiliki hubungan yang hangat dan sering tampil bareng dalam kegiatan-kegiatan pemerintah.

Sementara nama Robinsar, caleg terpilih Partai Golkar itu masuk kriteria sebagai politikus milenial yang menjadi pertimbangan dari bakal calon walikota Dede Rohana Putra.

Robinsar diketahui merupakan politikus milenial yang lahir tahun 1992, dan kiprahnya cukup populer sejak menjadi Ketua ASKOT PSSI Kota Cilegon Periode 2021-2025.

Dede Rohana sendiri mengaku sudah sempat melakukan komunikasi secara informal dengan sejumlah pihak di Partai Golkar.

“Jika kriterianya tadi mau memilih baby boomers atau milenial, saya sih lebih cenderung memang yang milenial, biar satu pemikiran, satu visi, melihat sudut pandang masalah dan solusi itu sama,” ungkap Dede, sebelumnya.

Diketahui, Dewan Pimpinan Pusat (DPP) Partai Golkar pada Sabtu (6/4/2024) kemarin, mengumpulkan seluruh bakal calon kepala daerah dari seluruh Indonesia di Kantor DPP, Jakarta.

Ketua Umum Partai Golkar Airlangga Hartarto menjelaskan, dalam pertemuan itu hadir 1.164 calon kepala daerah, untuk tingkatan pemilihan gubernur, walikota dan bupati.

“Ini menjadi persiapan menuju pemilihan kepala daerah di bulan November 2024,” ujar Airlangga.

Lanjut dia, dijelaskan pula tahapan dan jadwal yang akan dilakukan Partai Golkar dalam penjaringan calon kepala daerah, termasuk pelibatan lembaga survei.

“Partai Golkar menjelaskan lembaga survei yang bisa dipakai di berbagai daerah, tentunya lembaga-lembaga tersebut diakui oleh Golkar,” katanya menegaskan.

Airlangga menyatakan Golkar juga memberikan penugasan kepada seluruh calon kepala daerah, untuk melakukan sosialisasi di masyarakat.

DPP Golkar akan melakukan evaluasi pertama di Bulan Mei 2024. (*/Rijal)

Bank bnten
WP-Backgrounds Lite by InoPlugs Web Design and Juwelier Schönmann 1010 Wien